Wishnutama menikah dengan Gista Putri pada tahun 2015, Bunda. Saat menikahi perempuan 36 tahun ini, Wishnutama sudah memiliki lima orang anak dari pernikahan sebelumnya. Meski begitu, hubungan Gista dengan anak-anak sambungnya sangat baik. "Selamat Adek @sultansaladynetama kami sangat bangga padamu dan merasa terhormat bisa merayakan kelulusan bersamamu," kata Gista kala mengunggah potret bersama salah satu anak sambungnya. (Foto: Instagram: @gistaputri)
Setelah bercerai dari Krisdayanti, Anang Hermansyah pun menikah dengan Ashanty, Bunda. Ashanty pun sangat akrab dengan kedua anak sambungnya, Aurel dan Azriel. "Happy selalu anak baik bersama Bunda Ashanty," kata seorang netizen kala melihat unggahan Ashanty dan Aurel. (Foto: Instagram: @ashanty_ash)
Sebelum menikahi Zaskia Adya Mecca, Hanung Bramantyo telah dikaruniai seorang putra dari pernikahan sebelumnya. Zaskia sendiri sangat dekat dengan sang anak yang akrab disapa Bhumi ini. "Selamat 22 tahun anak baik @barmastyabhumi sayang. Si soleh yang enggak banyak mau, super perhatian dan enggak pernah bikin repot sama sekali," tulis Zaskia pada laman Instagram-nya kala Bhumi berulang tahun. (Foto: Instagram: @zaskiadyamecca)
Ketika menikah dengan Sukhdev Sing pada tahun 2014, Bunga Zainal langsung menjadi seorang Bunda bagi anak sambungnya, Kareena Kaur. (Foto: instagram: @bungazainal05)
Ririn Ekawati menikah dengan Ibu Jamil pada tahun 2021. Ia pun langsung menjadi Bunda sambung dari Muhammad Dhofin Maula Jamil. Ririn kerap menghabiskan waktu bersama dengan Dhofin, lho. "Blessed. Bisa photo begini sudah senang banget. Alhamdulillah. Gak usah di tag anak-anaknya hahaha. Dari photo ini terlihatkan kalau susah-susah gemas diajak photo semua," tutur Ririn membagikan momen bersama keluarganya. (Foto: Instagram: @ririnekawati)
Artis Angelica Simperler menikah dengan pengusaha Rico Hidros di tahun 2020 dan menjadi Ibu sambung dari putra semata wayang Rico, Ahmad Titan. Keduanya bahkan disebut semakin mirip, lho. "@titan_attariq kenapa jadi mirip Bundanya ya hehe @angelicasimp.new," tutur seorang netizen. (Foto: Instagram: @angelicasimp.new)
Saat masih menikah dengan Aldi Bragi, Ririn Dwi Ariyanti menjadi Ibu sambung dari Adira Kania. Di beberapa unggahan, Ririn kerap menunjukkan kedekatannya dengan Adira, lho. "Bersama gadis yang berulang tahun. Selamat ulang tahun @adirakania," ungkap Ririn kala Adira berulang tahun. (Foto: Instagram: @ririndwiariyanti)
Sonya Fatmala menjadi Ibu sambung bagi anak Hengky Kurniawan dan Christy Jusung, Bintang Pratama. Keduanya sangat akrab dan kerap membagikan momen bersama. "Kak Bintang sudah semakin besar dan beranjak dewasa. Bunda doakan yang terbaik dan tentunya harus selalu libatkan Allah dalam setiap langkahmu," doa Sonya untuk sang putra kala mengunjungi Tanah Suci. (Foto: Instagram: @sonyafatmala)
Artis Cut Tary resmi menikah dengan Richard Kevin pada tahun 2019. Ia pun menjadi Ibu sambung dari dua anak Kevin, Chanella Leslie dan Richard Kingston. "Itu mah kakak adik, bukan Mama sama anak," kata seorang netizen kala melihat potret Cut Tary dengan kedua anak sambungnya. (Foto: Instagram: @cuttaryofficial)
Kartika Putri menikah denga Habib Usman yang sebelumnya sudah memiliki tiga orang anak, Bunda. Meski begitu, Kartika telah menganggap ketiga anak sambungnya ini seperti anaknya sendiri. "MasyaAllah tabarakallah, keluarga idaman setiap orang, (semoga) bahagia lahir batin," doa netizen melihat kebersamaan Kartika dengan keluarganya. (Foto: Instagram: @kartikaputriworld)
Rifky Balweel menikah dengan Biby Alraen pada tahun 2019. Biby pun menjadi Bunda sambung bagi anak Rifky, Arsen Balweel. Biby terlihat sangat menyayangi Arsen seperti anak sendiri dan kerap berpose bersama, nih. "Happy birthday Abang Acen. Sudah 12 tahun saja nih anak lanang ganteng. Semoga Abang jadi anak saleh, anak pintar, diberikan kesehatan selalu sama Allah," ungkap Biby di ulang tahun Arsen. (Foto: Instagram: @bibyalraen13)