Anzel Maverick Xie anak Audi Marissa, terlahir dengan kondisi prematur pada 7 April 2021. Meski begitu, kini Anzel tumbuh besar dan sehat, Bunda. "Anzel harus happy dan sehat terus, ya," ungkap Audi Marissa. (Foto: Instagram: @audimarissa)
Ziona Eden Alexandra Panggabean anak keempat Joanna Alexandra juga dilahirkan secara prematur. Tak hanya itu, ia juga mengidap kelainan yang disebut Campomelic Dysplasia. Kini, Ziona sudah tumbuh besar dan mulai bersekolah, lho. "Si kinyis-kinyis, bau acem, keringetan, poni sudah kemana-mana, baju ngatung tapi tali turun-turun, popok kelihatan, tapi selalu si paling ngangenin dan dicariin terus," tulis Joanna pada laman Instagram-nya. (Foto: Instagram: @joannaalexandra)
Aura Kasih melahirkan sang putri semata wayangnya, Arabella Amaral, secara prematur, Bunda. Meski begitu, kini Bella tumbuh sebagai anak yang cantik, sehat, dan pantang mengeluh. "First time ngajak Bella liburan jauh, dari dulu masih agak enggak berani,,,takut capek, rungsing, ternyata ini anak happy dan alhamdulillah oke-oke saja. Enggak banyak ngeluh," cerita Aura Kasih pada laman media sosialnya. (Foto: Instagram: @aurakasih)
Penyanyi Zaskia Gotik melahirkan anak pertamanya secara prematur pada November 2020, Bunda. Putri cantik yang bernama Arsila Bungalia Sirkiani itu kini sudah mulai bersekolah, lho. "MasyaAllah impian jadi nyata. Alhamdulillah bisa temenin anak fashion show pertama kalinya di sekolah. Semoga anakku jadi anak yang salihah, makin pintar dan sehat selalu. Amin," katanya seraya mengunggah potret menggunakan baju adat bersama sang anak. (Foto: Instagram: @zaskia_gotix)
Jessica Iskandar harus melahirkan El Barack dalam kondisi prematur karena kala itu Jedar terserang penyakit. Kini El tumbuh menjadi anak yang cerdas dan berhati besar. "Kita memutuskan liburan tahun 2024 sebagai hadiah untul El Barack karena term 2 rapotnya A+ semua. Apresiasi untuk anak super pintarnya Mama," tutur Jessica seraya mengunggah potret sang anak. (Foto: Instagram: @inijedar)
Arumi Bachsin melahirkan anak pertama yang bernama Lakeisha secara prematur dengan berat 2,1 kilogram, Bunda. Kini, Keisha sudah beranjak remaja dan sering menemani sang Bunda bekerja. "Malam mingguan sama anak wedok yang sudah beranjak ABG. Kakak Keisha kok sudah remaja saja sih, Kak. Sudah bisa nemenin Mamanya jalan-jalan sama kerja," tuturnya dengan emotikon hati. (Foto: Instagram: @arumibachsin_94)
Lesti Kejora melahirkan Muhammad Levian Al Fatih Billar secara prematur di usia 37 minggu, Bunda. Kini, Fatih sudah tumbuh menjadi anak yang sehat dan tengah memasuki usia 3 tahun. "Ya Allah lindungilah selalu Muhammad Levian Al-FATIH Billar. Jadikanlah Fatih anak yang shaleh,dan selalu dekat dengan mu Aamiiinn," tutur Lesti. (Foto: Instagram: @lestikejora)