Jarang Tersorot, Intip 7 Potret Gemas Agham Putra Via Vallen Sudah Mulai MPASI
Mutiara Putri |
HaiBunda
Senin, 03 Feb 2025 04:00 WIB
Agham putra Via Vallen kini sudah genap berusia enam bulan, Bunda. Lantas, seperti apa potret gemasnya? Intip selengkapnya dalam artikel berikut ini, yuk.
Setelah menikah dengan Chevra Yolandi, penyanyi Via Vallen dikaruniai seorang anak, Bunda. Si Kecil yang berjenis kelamin laki-laki ini diberi nama Agham. (Foto: Instagram: @viavallen)
Agham sendiri lahir pada 7 Juli 2024. Belum lama ini, dirinya sudah genap berusia enam bulan dan mulai memasuki masa MPASI. (Foto: Instagram: @viavallen)
Momen pemberian MPASI ini pun diunggah langsung oleh Via Vallen pada laman Instagram-nya. Dalam sebuah video singkat, terlihat Agham lahap menyantap makanannya. (Foto: Instagram: @viavallen)
MPASI pertama Agham adalah bubur kentang ati dan telur puyuh, Bunda. Via bahkan sampai tidak bisa berkata-kata karena ternyata sang putra menyukai makanan buatannya. (Foto: Instagram: @viavallen)
"Untuk menu pertama, Agham makan bubur kentang ati dan telur puyuh. Alhamdulillah Agham-nya sukaaaaa, Ami-nya sampai speechless," tulis Via seraya menyisipkan emotikon hati. (Foto: Instagram: @viavallen)
Banyak netizen yang dibuat gemas dengan wajah Agham nih, Bunda. Mereka pun mendoakan agar Si Kecil tumbuh menjadi anak yang sehat dan pintar. (Foto: Instagram: @viavallen)
"MasyaAllah Baby Agham enggak terasa sudah besar, sehat-sehat yaaa," ungkap seorang netizen dengan emotikon hati. "MasyaAllah Agham anak pintar," kata netizen lainnya. (Foto: Instagram: @viavallen)