Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

nama-bayi

20 Nama Bayi Laki-laki dari Bahasa Latin Klasik

Safira Raudhatul   |   HaiBunda

Selasa, 06 Nov 2018 10:03 WIB

Bahasa Latin klasik bisa jadi inspirasi nama bayi laki-laki lho, Bun.
Nama bayi laki-laki dari Bahasa Latin klasik/ Foto: iStock
Memberi nama bayi bisa jadi hal yang ditunggu-tunggu orang tua. Demi kebaikan si kecil, pastinya nama bayi yang dipilih punya makna tersendiri dan jadi harapan orang tua.

Bagi Bunda yang sedang mengandung bayi laki-laki dan masih bingung mencari nama bayi coba deh, intip inspirasi nama bayi laki-laki dari Bahasa Latin klasik ini.

Seperti dikutip dari Cafe Mom, berikut 20 nama-nama bayi laki-laki yang terinspirasi dari Bahasa Latin klasik. Langsung cek halaman berikutnya ya, Bun.

Emilio

Foto: iStock

1. Emilio
Memiliki arti manis dan lucu.

2. Anton
Nama ini terinspirasi dari bahasa latin Antonius. Artinya sangat berharga.

3. Roman
Artinya kuat. Roman juga berasal dari nama ibukota Italia.

4. Leo
Nama ini terinspirasi dari kata 'Lion' dengan arti kuat.

5. Quincy
Nama ini berasal dari kata Latin dengan arti yang kelima dan menggemaskan.

6. Marcello
Nama ini berasal dari Bahasa Latin 'Marcellus', dengan arti kuat dan berani. Dengan memberi nama ini diharapkan si kecil bisa jadi sosok kuat dan berani nantinya.

7. August
Memiliki arti hebat dan penuh kehangat.

8. Felix
Artinya gembira atau senang. Felix juga memiliki arti beruntung.

9. Noel
Nama bayi ini memiliki arti hari natal atau ulang tahun.

10. Pascha
Berasal dari kata 'Paulus' dengan arti kecil

Quentin

Foto: iStock

11. Quentin
Artinya kelima. Berasal dari kata 'Quintus'.

12. Marcin
Memiliki arti lucu dan mudah tersenyum.

13. Terence
Mengandung arti lembut

14. Vicente
Berasal dari Bahasa Latin 'Vincentius' dengan arti menaklukkan dan tegar.

15. Bennett
Memiliki arti diberkahi.

16. Mauricio
Artinya kuat.

17. Giuliano
Memiliki arti memberi kejutan

18. Lawrence
Memiliki arti pria

19. Lorenzo
Sama dengan Lawrence, nama bayi ini memiliki arti pria.

20. Silas
Artinya hutan, kayu


(rdn/rdn)
Loading...

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda