
moms-life
Resep Ayam Kung Pao, Menu Klasik yang Tetap Asyik
HaiBunda
Jumat, 18 Jan 2019 11:05 WIB

Ayam Kung Pao yang berasal dari Tiongkok sudah menjadi menu yang umum ditemui di wilayah urban di Indonesia. Rasa lezatnya yang khas berasal dari rempah dan gurih kacang mete.
Menu Ayam Kung Pao ini sepertinya pas banget buat Bunda yang sedang mencari menu baru untuk keluarga. Sini yuk, langsung saja intip bahan dan cara pembuatannya oleh Chef Lady de Laura dari program Semua Bisa Masak Trans TV.
Bahan:
Minyak goreng
Dada ayam fillet
Bahan marinasi
1/2 sdt lada
1 sdm gula pasir
1/2 sdt garam
3 siung bawang putih
1 sdm saus tiram
1 sdm minyak wijen
2 sdm kecap manis
![]() |
Bahan untuk saus
1 buah bawang bombay
100 ml air
1 sdm saus tomat
3 siung bawang putih
5 cabai keriting
1 sdt lada bubuk
1/2 sdt garam
1 sdt gula pasir
1 sdm saus tiram
1 sdm cabai bubuk
2 sdm kecap manis
1 sdm jeruk nipis
50 gr kacang mete
1 sdm tepung maizena
Cara membuat:
1. Potong 500 gr ayam fillet berbentuk kotak, lalu iris tipis 3 siung bawang putih dan 3 siung lainnya digeprek, kemudian dicacah halus.
2. Potong bawang bombay dan iris, kemudian potong memanjang 5 buah cabai keriting.
3. Siapkan mangkuk dan masukkan irisan bawang putih, bawang bombay, potongan cabai keriting, 100 ml air, 1 sdm saus tomat, 1 sdm saus tiram, 2 sdm kecap manis, 1 sdm cabai bubuk, 1 sdt gula, 1 sdt lada bubuk, 1 sdt garam, 1 sdm tepung maizena larut, dan 1 sdm jeruk nipis. Aduk hingga tercampur rata. Pisahkan.
4. Kembali siapkan mangkuk untuk bahan marinasinya. Masukkan bawang putih cacah, 1 sdm gula, 1/2 sdt garam, 1/2 sdt lada, 1 sdm saus tiram, 2 sdm kecap manis, 1 sdm minyak wijen, aduk hingga semua merata.
5. Masukkan potongan ayam dan aduk kembali hingga semua bahan tercampur rata.
6. Selanjutnya siapkan teflon dan panaskan minyak secukupnya, lalu masukkan ayam dari poin (5). Goreng hingga matang, angkat dan pisahkan.
7. Panaskan teflon kembali dan panaskan minyak secukupnya. Masukkan bahan saus dari poin (3), lalu beri 50 gr kacang mete, masak hingga saus mengental.
8. Siapkan piring saji, tempatkan ayam dari poin (6), lalu siram dengan saus dari poin (7). Beri taburan wijen dan daun bawang sebagai pemanis di atasnya.
9. Selamat menikmati ayam kung pao, Bunda!
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
5 Resep Masakan Rumahan Mudah Dibuat, Bisa Jadi Menu Makan Sehari-hari Bun

Mom's Life
Resep Martabak Kentang Kuah Mesir, Enak dan Sederhana

Mom's Life
Resep Bubur Cianjur, Menu Sarapan Nikmat Sebelum Beraktivitas

Mom's Life
Resep: Ayam Goreng Sambal Uo', Pedas dan Menggugah Selera Makan

Mom's Life
Resep Frittata Bayam Keju, Hidangan dari Italia yang Lezat dan Bergizi

Mom's Life
Resep Bakwan Jamur Tiram, Variasi Unik Jajanan Tradisonal
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda