Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

rekomendasi-produk

Review Baby Happy Pants, Popok Bayi yang Cepat Menyerap dan Ramah di Kantong

Tim HaiBunda   |   HaiBunda

Minggu, 07 Jan 2024 19:20 WIB

Happy Babyi Diapers
Review popok Happy Baby/ Foto: Instagram @happybabydaipers
Artikel
Tim HaiBunda
5
Kami memberikan bintang 5 untuk produk popok satu ini karena harganya yang benar-benar bersahabat dengan kualitas yang enggak kalah saing dari lainnya.
Jakarta -

Mencari popok bayi memang cocok-cocokkan. Bagi Bubun sendiri, butuh waktu lama untuk benar-benar menemukan popok yang pas dengan kebutuhan Si Kecil.

Perjalanan mencari popok yang nyaman ini membuat Bubun mencoba beberapa merek popok sekali pakai. Salah satunya adalah Baby Happy pants popok bayi yang kini sudah menerapkan inovasi baru, Bun.

Melihat dari deskripsi produknya, Baby Happy ini sekarang dirancang dengan Hexagon Technology. Keunggulannya jadi lebih cepat menyerap cairan dalam 1/2 detik. Hal ini membuat permukaannya tetap lembut, sehingga aman untuk kulit anak.

Anak-anak Bubun yang memiliki kulit sensitif suka ruam popok jika kelamaan ganti. Namun, saat mencoba popok satu ini, relatif aman karena permukaannya tetap kering dan lembut.

Popok yang memiliki daya serap tinggi bisa menjadi pilihan aman saat ingin mengajak anak keluar rumah. Pilihan yang praktis agar tidak sering mengganti popoknya ketika di tempat umum, seperti misalnya di mal atau di taman.

Menariknya lagi, desain popoknya menarik nih. Kemasan barunya dihias dengan animasi Pinkfong Baby Shark yang membuat anak-anak tertarik untuk mengenakannya.

Sehabis mandi, Si Kecil akan langsung tertarik mengambil popoknya dan mencobanya sendiri. Sambil menyanyikan lagu Baby Shark du du du, hehehe.

Selain itu, bentuk popok ini juga pas dengan ukuran anak-anak Indonesia dengan karet pergelangan paha dan pinggang yang elastis. Sehingga tidak takut bocor jika anak aktif berlari-larian di siang hari.

Baby Happy

Untuk memastikan keelastisan popok, Bunda bisa menarik bagian pinggang dan lubang pergelangan paha untuk mengukur apakah anak nantinya akan nyaman atau tidak. Jika karetnya melar, bisa menjadi pilihan aman yang tidak akan menghambat gerakan anak-anak.

Untuk anak-anak yang memiliki berat 9-14 kilogram bisa mengenakan ukuran L. Namun, Bunda bisa memilih ukuran yang benar-benar pas dengan kebutuhan Si kecil ya.

Bagaimana dengan harganya? Cukup aman dan bersahabat dengan kantong, untuk ukuran kemasan L30+2 bisa Bunda dapatkan dengan harga Rp54.400 hanya di Lazada. Yuk buruan jangan sampai kehabisan!

(rap/rap)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda