Jakarta -
Artis Vebby Palwina akhirnya dipersunting oleh Razi Bawazier, Sabtu (18/4/2020). Karena pernikahan keduanya digelar di tengah pandemi Corona, para sahabat pun tidak ikut meramaikan hari bahagia Vebby dan Razi di lokasi.
Namun, hal tersebut bukan menjadi alasan bagi sejumlah selebriti untuk tidak menjadi saksi hari bahagia Vebby. Seperti Cut Meyriska, Dhini Aminarti, Dewi Sandra, Fenita Arie, Dia Ayu Lestari, serta Natasha Riski, yang turut menyaksikan akad nikah tersebut melalui aplikasi Zoom.
"Kita semua dateng lho ke nikahannya Vebby. Sukses ya sayang," kata Fenita di
Instagram Story miliknya.
Dikutip dari
detikcom, dalam pernikahan yang disiarkan
live tersebut, Vebby terlihat menggunakan masker putih dan raut wajahnya begitu semringah saat menyapa para sahabatnya.
"Hari ini akad nikah, namun karena kondisinya seperti ini, kita live," ucap Dini Aminarti.
Mereka tampak fokus dan khusyuk saat melihat jalannya akad nikah Vebby dan Razi, hingga pasangan inipun sah menjadiÂ
suami dan istri.
Sebagaimana yang telah ditetap oleh pemerintah, mengacu pada aturan soal akadÂ
nikah selama pandemi Corona, maka tidak diizinkan untuk melibatkan banyak orang di dalamnya.
Menurut Kamaruddin Amin selaku direktur Bina Islam Kementerian Agama, hal ini sudah menjadi protokol secara nasional. Maka yang hadir dalam pernikahan hanya orang-orang wajib saja sesuai rukun pernikahan.
"Banyaknya yang hadir hanya penghulu, kedua mempelai, kedua saksi, kemudian wali," jelas Kamaruddin Amin.
Selain itu, Kemenag juga memberi syarat tambahan lainnya yakni semua yang hadir menggunakan masker, disediakan hand sanitizer, serta menjaga jarak.
Bunda, lihat juga yuk fakta dan data Corona dalam video berikut ini:
[Gambas:Video Haibunda]
(AFN/muf)