HaiBunda

TRENDING

Duka Mendalam Kezia dan Angel Karamoy Saat Ayah Sambung Meninggal Dunia

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Senin, 20 Apr 2020 17:31 WIB
Ayah Sambung Kezia dan Angel Karamoy Meninggal Dunia/ Foto: Instagram
Jakarta - Angel Karamoy dan Kezia Karamoy tengah diselimuti duka. Keduanya kini tak lagi punya sosok ayah. Willy Rumondor, ayah sambungnya meninggal dunia pada Minggu (19/4/2020).

Kabar kematian Willy diketahui lewat akun media sosial Kezia dan Angel Karamoy. Dilansir detikcom, ayah sambung Kezia dan Angel Karamoy itu meninggal karena riwayat penyakit jantung dan gula darah (diabetes).


Selain membagikan kabar duka, Kezia dan Angel Karamoy juga mengenang sosok mendiang. Meski Willy seorang ayah sambung, tapi sosoknya seperti ayah kandung yang penuh canda dan sering berbagi nasihat.


"Maafin Kezia enggak bisa selalu saa daddy dan ada di samping daddy.. tapi daddy selalu ada di dalam doa dan hati Kezia selamanya.. ajaran dan candaan daddy akan selalu Kezia ingat sampai kita kumpul lagi bareng," tulis Kezia Karamoy melalui unggahan video di Instagram-nya @itskeziakaramoy, Senin (20/4/2020).

"I love you so much daddy.. Kezia tahu daddy udah senang, daddy udah enggak sakit lagi.. dan pastinya daddy udah sama Tuhan Yesus," sambungnya.
Ayah Sambung Kezia dan Angel Karamoy Meninggal Dunia/ Foto: Instagram

Ya, seperti yang diketahui sebelumnya, ayah kandung Kezia dan Angel Karamoy sendiri, Vence Karamoy telah meninggal dunia di 2003. Lalu, ibunya menikah lagi dengan Willy Rumondor.

Kini jenazah Willy Rumondor disemayamkan di Rumah Duka Cikini. Kezia dan Angel Karamoy juga hadir di sana untuk terakhir kalinya bersama mendiang.

Turut berduka untuk Kezia dan Angel Karamoy.


Simak juga penjelasan dokter soal telapak tangan berkeringat yang sering disebut orang sebagai tanda sakit jantung:



(aci/som)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Deretan Artis Temani Anak Nonton Konser BLACKPINK di Jakarta, Ini 7 Potret Serunya

Mom's Life Annisa Karnesyia

Selamat! Dhika Himawan Hamil Anak Pertama, Brandon Salim Bersiap Jadi Ayah

Kehamilan Annisa Karnesyia

Deretan Nama Bayi yang Dipredikasi akan Punah di Tahun 2025

Nama Bayi Annisya Asri Diarta

Kenali Sindrom Hiperlaktasi, Gejala hingga Cara Mengobatinya

Menyusui Ajeng Pratiwi & Sandra Odilifia

7 Potret Mewahnya Rumah Masayu Anastasya di Bilangan Jaksel

Mom's Life Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Deretan Artis Temani Anak Nonton Konser BLACKPINK di Jakarta, Ini 7 Potret Serunya

Selamat! Dhika Himawan Hamil Anak Pertama, Brandon Salim Bersiap Jadi Ayah

Deretan Nama Bayi yang Dipredikasi akan Punah di Tahun 2025

Kenali Sindrom Hiperlaktasi, Gejala hingga Cara Mengobatinya

7 Potret Bevan Putera, Anak Nola Be3 yang Kuliah di UI dan Wajahnya Curi Perhatian

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK