HaiBunda

TRENDING

Putri Monako Diam-diam Nikahi Pemain Akrobat, Nyaris Tak Dapat Warisan

Kurnia Yustiana   |   HaiBunda

Sabtu, 30 May 2020 10:26 WIB
Putri Stephanie/Foto: PLS Pool/Getty Images
Jakarta -

Bicara soal kontroversi keluarga kerajaan, rasanya tak lepas dari Putri Monako, Stephanie. Anak dari Pangeran Rainier III itu terkenal dengan deretan skandal cinta.

Wanita yang dijuluki enfant terrible alias anak nakal ini kerap memadu kasih dengan pengawal pribadi dan pemain sirkus, namun kandas di tengah jalan.

Putri Stephanie pernah menikah dengan pengawal kerajaan bernama Daniel Ducruet, setelah melahirkan dua anak. Pernikahan itu berujung perceraian karena sang suami selingkuh dengan model.


Dia sempat menjalin kasih dengan sejumlah pria, sebelum akhirnya bertemu Adans Lopez Peres. Kepada pemain akrobat itulah Putri Stephanie melabuhkan cintanya, setelah mengalami perceraian dan putus cinta pula dengan pria pengganti sang suami.

Dikutip dari 9honey, Jumat (29/5/2020), hubungan Putri Stephanie dan Adans Lopez Peres tidak disetujui sang ayah. Tapi apa mau dikata, Putri Stephanie yang sudah terlanjur cinta, tak mau pisah dari pemain akrobat itu.

Sang putri yang saat itu berusia 38 tahun melanggar perintah ayahnya. Diam-diam, dia nekat menikah dengan Adans Lopez Peres pada 2002.

Ilustrasi/ Foto: iStock

Pernikahan berlangsung sederhana di Jenewa, Swiss. Tak ada keluarga kerajaan yang hadir dalam pernikahan kedua Putri Stephanie.

Mengetahui putrinya sudah menikah secara sembunyi-sembunyi, Pangeran Rainier III marah. Diungkap Sydney Morning Herald, Pangeran Rainier III yang kesal itu dikabarkan mengubah wasiatnya untuk tidak banyak meninggalkan banyak uang buat Putri Stephanie.

Ibu dari 3 anak di luar pernikahan itu disebut-sebut hanya mendapat pembagian 1 persen dari kekayaan sang ayah yang mencapai Rp29 triliun, serta tunjangan bulanan yang tak sebanyak saudara kandung lainnya.

Namun, kemarahan Pangeran Rainier III terhadap Putri Stephanie akhirnya bisa mereda setelah anaknya bercerai. Pernikahan sang putri dengan Adans Lopez memang hanya bertahan selama satu tahun. Mereka resmi bercerai pada 2003.

Simak juga video kiat Enno Lerian langgeng di pernikahan kedua:



(kuy/muf)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya

Parenting Nadhifa Fitrina

Mengenal Roche Peserta Coc Season 2 yang Kepintarannya Curi Perhatian, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

5 Resep Kue Singkong Kukus Sederhana yang Enak, Ekonomis, dan Anti Gagal

Mom's Life Amira Salsabila

Ketahui Estimasi Total Biaya Operasi Caesar BPJS dan Tanpa BPJS

Kehamilan Dwi Indah Nurcahyani

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini

Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya

3 Fakta Seru Squid Game Versi Amerika, Benarkah akan Terjadi?

Piyu Padi dan Mantan Istri Kompak Hadiri Kelulusan SMA Sang Putri di Inggris, Ini Potretnya

Squid Game Season 3 Sudah Tayang! Intip Fakta Menarik dan Reaksi Para Pemain

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK