HaiBunda

TRENDING

Dr. Ji The World of the Married Sabet Aktris Terbaik, Kalahkan IU & Son Ye Jin

Asri Ediyati   |   HaiBunda

Jumat, 05 Jun 2020 18:46 WIB
Kim Hee Ae/ Foto: Instagram
Jakarta -

Kabar bahagia bagi penggemar Kim Hee Ae, pemeran Dr. Ji di serial drama Korea The World of the Married. Ia berhasil menyabet penghargaan aktris terbaik untuk kategori televisi di Baeksang Arts Awards ke-56, pada Jumat (5/6/2020).

Penghargaan bergengsi untuk para insan perfilman dan televisi itu diselenggarakan di KINTEX 7 Hall, Ilsan, Gyeonggi-do.

Kim Hee Ae juga berhasil kalahkan nominasi lainnya yang juga merupakan para aktris papan atas di antaranya Son Ye Jin, pemeran Yoon Se Ri di Crash Landing on You, dan IU yang menjadi tokoh utama di Hotel del Luna.


Dalam pidato penerimaan pialanya, Kim Hee Ae mengucapkan terima kasih pada para pemain, kru, dan penggemarnya. Ia juga bersyukur atas antusiasme pemirsa atas rilisnya The World of the Married.

"Saya melihat pada awalnya, tapi itu sangat tidak konvensional dan berani sehingga saya pikir itu mungkin di Korea. Sebaliknya, saya pikir kami tidak bisa mengikuti level mata penonton. Terima kasih atas dukungan dan cinta Anda," kata Kim Hee Ae, dikutip dari NAVER.

Selain Kim Hee Ae, di kategori yang sama, Kang Haneul juga berhasil mendapat penghargaan aktor terbaik. Ia mengalahkan aktor papan atas di antaranya, Hyun Bin, Ju Ji Hoon, dan Park Seo Joon.

Acara Baeksang Arts Awards ke-56 ini digelar tanpa penonton dan menerapkan aturan physical distancing. Semua aktor dan aktris yang hadir duduk berjarak. Acara tahunan kali ini kembali dipandu oleh Shin Dong-Yeop, Suzy, dan Park Bo-Gum.

Selamat Kim Hee Ae.

Simak juga cerita Yannie Kim atur waktu main drama Korea dan mengurus anak:



(aci/som)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym

Mom's Life Amira Salsabila

5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X

Mom's Life Amira Salsabila

Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang

Mom's Life Nadhifa Fitrina

KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

5 Potret Kompak Sigit Wardana 'Base Jam' dan Sang Putri yang Sudah Gadis

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

5 Potret Outfit Kim Yoo Jung, Artis Cantik Korea Bintang Drakor Dear X

Terpopuler: Potret Rumah Artis Indonesia yang Dilengkapi Ruang Nge-Gym

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK