HaiBunda

TRENDING

Ikke Nurjanah Ungkap Cara Berkomunikasi dengan Eks Suami, Aldi Bragi

Siti Hafadzoh   |   HaiBunda

Selasa, 08 Dec 2020 20:18 WIB
Ikke Nurjanah Ungkap Cara Berkomunikasi dengan Eks Suami, Aldi Bragi/ Foto: instagram
Jakarta -

Ikke Nurjanah ungkap tentang cara komunikasi dengan mantan suaminya, Aldi Bragi. Ia membicarakan soal ini ketika ditanya pendapat tentang masalah rumah tangga Aldi Bragi dan Ririn Dwi Ariyanti.

Rumah tangga Aldi Bragi dan Ririn Dwi Ariyanti tengah diterpa kabar miring, Bunda. Banyak yang bertanya-tanya apakah rumah tangga Aldi Bragi dan Ririn masih tetap harmonis.

Ibunda Siti Adira Kirana ini sudah mendengar kabar miring tersebut. Tapi, ia hanya mendengar kabar tersebut dari orang-orang.


"Aku tuh cuma dengar saja dari teman-teman, kalau pun ada masalah semoga cepat selesai. Semoga enggak ada masalah, itu saja sih," kata Ikke Nurjanah dikutip dari InsertLive.

Ikke Nurjanah mengatakan, sejak bercerai, ia sudah jarang berkomunikasi dengan Aldi Bragi secara langsung, Bunda. Aldi Bragi dan Ikke Nurjanah hanya berkomunikasi lewat perantara, yaitu anak mereka.

"Aku tuh lebih komunikasi sama Dira ya," kata Ikke.

Penyanyi dangdut yang satu ini bicara langsung dengan Aldi kalau ada masalah penting. Selebihnya, ia hanya berkomunikasi dengan Dira.

"Sama Aldi kalau lagi urgent saja. Kalau hari-hari, bentuk komunikasinya lebih sama anak aku," ujarnya.

Ikke Nurjanah dan Aldi Bragi hanya berkomunikasi soal urusan anak. Mereka sama-sama tidak mau masuk ke kehidupan baru mantan pasangannya.

"Ya wajarlah ya, kan sudah punya kehidupan takutnya salah terlalu masuk, aku berkomunikasi lebih ke Dira, kalau ada info apa lebih ke Dira," kata Ikke Nurjanah.

Sebenarnya, kabar miring tentang rumah tangga Aldi Bragi dan Ririn Dwi Ariyanti ini berasal dari mana ya, Bunda? Ternyata, awalnya netizen bergosip karena Ririn Dwi Ariyanti beberapa kali absen dari acara keluarga Aldi Bragi.

Tidak hanya itu, unggahan media sosial pun menjadi pemicu rumor ini. Klik NEXT untuk melihat halaman selanjutnya ya, Bunda.

Lihat juga cerita Enno Lerian yang bisa hidup damai dengan keluarga mantan suami berikut ini.

(sih/som)
Rumor rumah tangga Aldi Bragi dan Ririn Dwi Ariyanti

Rumor rumah tangga Aldi Bragi dan Ririn Dwi Ariyanti

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba

Mom's Life Ajeng Pratiwi & Sandra Odilifia

Ariana Grande Diserang Penyusup di Karpet Merah Premier Film, Pelaku Sering Lakukan Aksi Serupa

Mom's Life Annisa Karnesyia

Momen Persalinan Ketiga Evi Masamba, Intip Potretnya Pakai Makeup hingga Aktif Bergerak

Kehamilan Annisa Karnesyia

7 Penyebab Doa Tidak Terkabul

Mom's Life Amira Salsabila

Unggahan Tasya Farasya Usai Resmi Cerai Ramai Dikomentari, Intip Potretnya

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Jangan Bilang 'Tidak', Ini 5 Cara Profesional Menolak Tugas di Luar Tanggung Jawab

5 Penyebab Rambut Bayi Baru Lahir Rontok dan Cara Mengatasinya

Australia Blokir Medsos untuk Remaja di Bawah 16 Th, Pelanggara Bisa Didenda Rp544 M

Andhara Early Gunting Kartu Kredit Usai KPR Lunas, Tak Ingin Berutang dan Riba

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK