HaiBunda

TRENDING

Cleaning Service yang Temukan Cek Rp35, 9 M Dapat Hadiah Lagi Usai Naik Jabatan

Annisa A   |   HaiBunda

Jumat, 05 Nov 2021 19:05 WIB
Halimah Cleaning Service penemu cek miliaran/ Foto: (Nahda Rizki Utami/detikcom)
Jakarta -

Petugas cleaning service Bandara Soekarno Hatta, Halimah, mendapat banyak apresiasi atas kejujurannya. Ia mendapat hadiah karena mengembalikan dompet berisi cek senilai Rp35,9 miliar milik orang lain.

Kisah kejujuran Halimah viral di media sosial usai menemukan dompet seorang pengunjung di bandara Soekarno-Hatta beberapa waktu lalu. Halimah mendapat apresiasi besar dari publik serta pihak bandara, Bunda.

Halimah sebelumnya diberitakan mendapat promosi jabatan. Wanita yang sudah bekerja selama 10 tahun sebagai petugas kebersihan, diangkat menjadi supervisor cleaning service.


Tak hanya itu saja, Bunda. Halimah juga diberikan hadiah lain. Baru-baru ini, Halimah dinobatkan sebagai Duta Amanah.

Kejadian bermula ketika Halimah menemukan dompet yang tergeletak di ruang tunggu Terminal 2E Bandara Soekarno-Hatta ketika sedang bertugas sekitar pukul 10.00 WIB.

Halimah kemudian membawa dompet yang tergeletak di kursi tunggu itu ke petugas keamanan bandara. Setelah diperiksa, ternyata dompet itu berisi lima buku tabungan dan sebuah cek senilai Rp39,5 miliar.

Tindakan Halimah yang jujur dan bertanggung jawab membuatnya dibanjiri pujian. Pihak PT Angkasa Pura Solusi juga memberinya banyak apresiasi.

Halimah mengatakan, hal yang dilakukannya sejalan dengan budaya kerja di BUMN yang mengutamakan akhlak dan kejujuran.

"Jadi setiap kita menemukan benda apa pun dan yang bukan hak milik kita, itu harus dikembalikan dan dilaporkan kepada pihak sekuriti yang bertugas di area tersebut," kata Halimah.

Halimah juga mengkonfirmasi kabar bahwa dirinya telah diangkat menjadi Duta Amanah oleh tempatnya bekerja, Bunda. Halimah sangat senang mendapat kehormatan itu.

"Memang benar saya akan dijadikan duta amanah," ungkap Halimah.

"Perasaan ya, sangat senang sekali karena bisa membawa core value-nya BUMN," sambungnya.

Menurut Halimah, ini bukan pertama kalinya ia menemukan barang dan melaporkan ke sekuriti bandara. Sebelumnya, ia juga pernah menemukan barang milik penumpang dan mengembalikannya ke petugas bandara.

Mendapatkan cek Rp35,9 miliar, Halimah mengaku tidak tergoda dengan nominal fantastis itu. Halimah sangat terkejut mendapati cek di dalam dompet, namun ia tetap memilih untuk bersikap jujur.

Enggak heran kalau Halimah dinobatkan sebagai Duta Amanah ya, Bunda. TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.

Saksikan juga video 

(anm)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Pemain Timnas Rizky Ridho dan Istri Umrah setelah Nikah, Ini Potret Kebahagiaannya

Mom's Life Annisa Karnesyia

Ini 3 Dosa yang Menghapus Pahala sebesar Gunung

Mom's Life Amira Salsabila

Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Mengenal Orang Tua Overprotektif: Ciri-ciri, Bahaya, dan Cara Mengatasinya

Parenting Kinan

Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Pemain Timnas Rizky Ridho dan Istri Umrah setelah Nikah, Ini Potret Kebahagiaannya

Mengenal Orang Tua Overprotektif: Ciri-ciri, Bahaya, dan Cara Mengatasinya

Ini 3 Dosa yang Menghapus Pahala sebesar Gunung

Istana Inggris Diduga Balas Konten Viral Dance Hamil Meghan Markle, Posting Unggahan Ini

Humaira Putri Zaskia Sungkar Ultah Pertama, Intip 5 Potret Keseruan Playdatenya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK