Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

trending

5 Perempuan Inspiratif di CXO Mediaverse, Ada Aktivis Lingkungan Berusia 14 Tahun

Tim Haibunda   |   HaiBunda

Sabtu, 22 Jan 2022 16:00 WIB

Hanna Al Rasyid
Ilustrasi wanita menginspirasi/ Foto: Hanna Al Rasyid (Hanif/detikHOT)
Jakarta -

Menginspirasi tentunya tidak melulu harus lewat hal-hal besar. Setidaknya, kita bisa memulai lewat hal-hal kecil di sekitar kita nih, Bunda. Sama seperti kisah 5 perempuan inspiratif di CXO Mediaverse yang memiliki kiprah di bidangnya masing-masing.

Ya, Bunda, untuk berbuat kebaikan memangtak perlu menunggu hal besar terlebih dahulu. Ada cerita menarik yang akan dibagikan 5 perempuan inspiratif yang siap berbagi kisah dengan masyarakat di luar sana.

Mereka akan hadir di program terbaru CXO Media, Elevate Women: Her Voice dalam CXO Mediaverse virtual launch party pada Sabtu, 22 Januari 2022 pukul 15.30-20.00.

Bunda penasaran siapa saja sosoknya? Adapun kelima perempuan inspiratif ini terdiri dari Sutradara Kamila Andini, Aktivis Suci Apriani dan Aeshnina Azzahra, Aktor sekaligus Aktivis Kesetaraan Gender Hannah Al Rashid, dan SEVP Digital Business BNI Rian Kaslan.

Kenalan dulu dengan Kamila Andini yuk, Bunda. Beberapa bulan lalu, Bunda, pernah mendengar film Yuni, yang mememnangkan berbagai penghargaan?

Nah, Kamila merupakan sutradara yang menggarap film Yuni sehingga berhasil mendapat banyak penghargaan dari dalam dan luar negeri. Selain Yuni, Kamila sudah sering mengangkat isu-isu perempuan dalam medium film buatannya.

Film terbarunya sendiri memotret kisah remaja bernama Yuni, yang harus menghadapi tantangan ketidaksetaraan gender karena budaya patriarki yang masih kental di masyarakat pada sebagian daerah di Indonesia.

Tak cuma Kamila, akan hadir juga Hannah Al Rashid yang telah lama dikenal sebagai aktor di berbagai film populer pun menggunakan kekuatannya untuk terus menyuarakan isu kesetaraan gender dan melawan kekerasan seksual, baik di lingkup perfilman maupun di masyarakat umum.

Selain dua perempuan hebat ada juga sosok remaja yang mencuri perhatian nih, Bunda. Adalah Aeshnina Azzahra, Aktivis Lingkungan cilik berusia 14 tahun yang tak main-main dalam menyuarakan kepeduliannya di isu lingkungan.

Selanjutnya, ada Suci Apriani, aktivis muda asal NTB yang giat menyuarakan kepeduliannya tentang fenomena pernikahan anak dan perlindungan anak.

Terakhir, Rian Kaslan pun akan berbagi kisah suksesnya berkarier sebagai perempuan di salah satu bank pelat merah, yakni sebagai SEVP Digital Business BNI.

Melalui Elevate Women: Her Voice, CXO Media mengajak para perempuan di Indonesia yang telah berhasil memilih jalan hidup sesuai dengan passionnya ini untuk berbagi dan menyuarakan kisah serta semangatnya lebih lantang lagi ke banyak orang.

Yuk, ikut dengarkan langsung suara lantang para perempuan inspiratif ini hanya di CXO Mediaverse virtual launch party hari ini, mulai pukul 15.30. Selain menghadirkan kisah inspiratif dari para perempuan di atas, CXO Media juga akan menghadirkan talkshow berkualitas lho!

Di acara ini, Anda bisa saksikan obrolan insightful 'Wejangan Bapak' bersama Presiden RI Joko Widodo, Sharlini Eriza Putri, Andhyta F Utami, Sabda PS, dan Aldi Haryopratomo yang akan dipandu oleh Putri Tanjung di Istana Bogor.

Lalu, ada juga perbincangan santai antara Putri Tanjung dengan sang Ayah sekaligus Chairman CT Corp, Chairul Tanjung dalam program spesial Ngobrol Sore Semaunya (NSS). Selain itu, kegiatan ini juga dimeriahkan dengan penampilan kolaborasi Raisa dan NonaRia dan musisi internasional LANY serta NIKI.

Jangan lewatkan kemeriahan acara ini melalui www.cxomedia.id pada Sabtu, 22 Januari 2022 pukul 15.30 hingga 20.00 WIB. Kunjungi juga Instagram @cxomedia untuk informasi lebih lanjut seputar CXO Mediaverse - Virtual Launch Party.

(rap/rap)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda