HaiBunda

TRENDING

Di Balik Viral Pengantin Pria Sendirian di Pelaminan, Ternyata ada Kabar Sedih

Annisa A   |   HaiBunda

Senin, 07 Mar 2022 18:47 WIB
Ilustrasi Menikah / Foto: Getty Images/iStockphoto/aydinmutlu
Jakarta -

Pandemi COVID-19 mengubah tata cara kehidupan masyarakat, tak terkecuali pernikahan. Hajatan yang biasanya dilakukan secara langsung oleh sepasang mempelai, kini hanya dihadiri oleh pengantin pria saja.

Hal itu terjadi di sebuah acara pernikahan yang viral di media sosial. Pengantin pria tersebut tak menduga bahwa dirinya akan berada di atas pelaminan seorang diri, Bunda.

Kejadian yang tidak biasa itu membuat banyak orang mengira si pengantin wanita kabur. Namun ternyata, Fazliana Sjafni dinyatakan positif COVID-19 sehingga ia tak bisa hadir di bersama suami tercinta.


Sang suami, Moer Izz Rasydan Darsani hadir di pesta pernikahan yang berlokasi di kawasan Ampang, Kuala Lumpur, Malaysia, pada 22 Februari 2022. Sementara itu, Fazliana berada di rumahnya, Kuala Pilah, Negeri Sembilan.

Dalam keterangan yang dibagikan Fazliana kepada mStar, ia mengaku dinyatakan positif COVID-19 tiga hari sebelum menikah. Padahal, pasangan ini sudah berencana menikah di tanggal cantik.

"Saya bagaimanapun disahkan positif COVID-19 pada Sabtu pagi (19/2/2022) dan menjalani masa karantina mandiri di rumah," kata Fazliana.

Foto: HaiBunda/Novita Rizki

Pernikahan Meor Izz Rasydan dan Fazliana Sjafni bahkan sudah direncanakan sejak tahun lalu, Bunda. Wanita yang akrab disapa Yana itu mengaku sangat sedih tak bisa menemani sang suami di atas pelaminan.

"Tentunya sangat sedih karena saya tidak bisa menemani sang suami di atas pelaminan," ungkapnya.

Meski pengantin bersedih, pesta pernikahan tetap harus berjalan. Yana akhirnya memutuskan untuk menemani Rasydan melalui sambungan FaceTime. Ia juga menyapa para tamu melalui layar laptop yang dipangku oleh Rasydan.

Meski hadir secara virtual, Yana tetap terlihat cantik karena berdandan seperti pengantin pada umumnya. Ia juga tetap menyunggingkan senyum cerah ke arah kamera.

"Saya tidak mau egois, saya harus menjalani karantina di rumah. Saya juga tidak mau mengecewakan para hadirin tamu undangan yang hadir. Setidaknya tamu undangan bisa berjumpa dengan pengantin perempuan," lanjut Yana.

Yana mengaku dapat kembali semangat usai dinyatakan positif COVID-19. Hak itu karena calon suaminya memberikan pesan yang menyentuh, Bunda.

LANJUTKAN MEMBACA KLIK DI SINI.

Saksikan juga video tentang momen kocak akad nikah artis Vidi Aldiano dan Sheila Dara:

(anm/fir)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Menyusui Amrikh Palupi

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Mom's Life Arina Yulistara

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Khayru Putra Gunawan Sudrajat Kerap Dibully saat Kecil, Kini Sudah Kuliah di Australia

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK