trending
Pujian Manis Kaesang untuk Erina Gudono: Ayu Tenan Calon Bojoku
Minggu, 04 Dec 2022 05:33 WIB
Kaesang Pangarep semakin sering menunjukkan romantisme dengan Erina Gudono, calon istrinya nih, Bunda. Kali ini, putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut membagikan potret Erina dengan caption manis.
Dalam media sosial Instagram, Kaesang memposting beberapa foto prewedding bersama Erina. Tak hanya foto, Kaesang menarik perhatian publik karena caption yang ia tulis. Kaesang menulis pujian romantis dan manis pada Erina, Bunda.
"Cen ayu tenan calon bojoku @erinagudono," tulisnya, dikutip dari akun Instagram @kaesangp.
Selama ini Kaesang memang dikenal sering bercanda di media sosial. Melihat ia bersikap manis pada calon istri seperti ini, membuat netizen memberikan reaksi geli.
"Maaf mas KAESANG.. sepertinya anda tidak pantes untuk romantis hahahaha," tulis akun @ira*****.
"Cantik emang bojomu mas," sambungnya.
Selain membicarakan Erina yang memang terlihat cantik dan menawan, netizen juga memberikan pujian soal pakaian yang dikenakan. Dalam postingan tersebut, Erina mengenakan pakaian khas Dayak.
"Trimakasih sudah menggunakan pakaian Dayak.. sungguh sangat Cantik dan Anggun, semoga bahagia mas Kaesang..Salam dari tanah Dayak Borneo," tulis akun @erie****.
Menjelang pernikahan, baik Erina maupun Kaesang memang semakin gencar membagikan foto prewedding, Bunda. Mulai dari yang bertema sepak bola hingga pakaian adat, semua bisa dilihat dari akun Instagram masing-masing.
Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan berlangsung pada Desember 2022. Awalnya, jadwal tersebut tanpa sengaja bocor dari mulut Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa.
Kala itu, Teguh menyampaikan kabar baik tersebut ketika harus menggantikan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di salah satu acara.
"Beliau disibukkan dengan... yang akan (menyelenggarakan) mantu terakhirnya Pak Presiden. Jadi Mas Kaesang Desember akan ada pernikahan di Surakarta," kata Teguh kala itu.
Lalu bagaimana perasaan Erina sebagai calon menantu presiden? Simak selengkapnya di halaman berikut ya, Bunda.
Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.
Simak juga 5 fakta Erina Gudono calon mantu Jokowi dalam video berikut: