HaiBunda

TRENDING

Cerita Yadi Sembako Pinjami Uang Ressa Herlambang Rp5 Juta, Dapat Balasan Lebih Besar

Annisa A   |   HaiBunda

Kamis, 09 Feb 2023 16:05 WIB
Cerita Yadi Sembako Bantu Ressa Herlambang yang Pinjam Uang Rp5 Juta, Dapat Balasan yang Lebih Besar / Foto: Hanif/detikHOT
Jakarta -

Pengakuan Ressa Herlambang mengenai hal yang terjadi di hidupnya selama vakum dari dunia hiburan menjadi sorotan. Ia sempat bangkrut hingga terpaksa menghilang, Bunda.

Hal itu diungkapkan Ressa Herlambang lewat sebuah tayangan vlog beberapa hari lalu. Ternyata, pria berusia 36 tahun ini melewati jungkir balik kehidupan yang penuh cerita.

Ressa yang pada 2009 silam pernah mencapai puncak ketenaran, harus kehilangan sinarnya lantaran bisnis keluarga yang bangkrut. Hidup Ressa yang bagaikan anak sultan berubah seketika hanya dalam sehari.


Ketika perekonomian Ressa terpuruk, ia harus bertahan hidup di kontrakan sempit bersama kedua orang tuanya. Ia kesulitan untuk melanjutkan kariernya di dunia hiburan.

Beruntung, masih ada orang yang mau mengulurkan tangan kepada Ressa. Salah satunya adalah rekan artis Yadi Sembako. Pelawak kelahiran 1973 itu pertama kali melihat Ressa dalam keadaan masih bergelimang harta.

"Saya waktu itu lagi nge-MC di GOR, ada acara basket di Kelapa Gading. Kata saya, 'Ini siapa sih anak gubernur apa presiden, kawalannya ramai banget?' Saya sampai ngomong begitu," ungkapnya di acara Rumpi, dikutip dari kanal YouTube TRANS TV Official.

"Dengan gaya rapper-nya, pakai training gitu kan, saya ingat banget," kenang Yadi saat melihat Ressa untuk pertama kalinya.

Yadi tak menyangka, nasib pemuda tajir yang pernah dilihatnya itu berubah drastis. Suatu ketika, Ressa menghubunginya dalam keadaan sangat kesulitan.

Pada saat itu, Ressa Herlambang sedang membutuhkan uang. Melihat kehidupan Ressa yang berubah drastis, Yadi Sembako tak memandangnya sebelah mata. Ia justru memberikan bantuan dengan meminjamkan uang yang baru saja didapatkannya dari job MC.

"Nah itu saya enggak kepikiran. Seorang Ressa Herlambang, dia pasti lagi butuh banget. Dia malam-malam itu (telepon). Saya ingat waktu itu lagi pelunasan MC, ada aja segitu, saya transfer saja enggak pikir panjang," ia bercerita.

Diakui Yadi, ia tak ragu meminjamkan uang senilai Rp5 juta kepada Ressa. Sebab, ia yakin bahwa bersedekah tak akan membuat orang kehabisan rezeki.

"Saya bilang, masa kita sudah bantu orang bakal enggak ada rezeki lagi sih? Itu prinsip saya. Ternyata memang ada lagi kerjaan. Memang sudah ada planning lagi dan saat itu lagi ramai-ramainya (rezeki)," ucapnya.

Tak hanya kebanjiran tawaran pekerjaan, kebaikan Yadi Sembako juga berbuah manis di kemudian hari. Ressa Herlambang memberikan hal yang sangat berharga untuknya. Baca di halaman setelah ini.

Saksikan juga video tentang kisah perjuangan mantan artis Indonesia di Australia:

(anm/rap)
BALASAN RESSA YANG LEBIH BESAR

BALASAN RESSA YANG LEBIH BESAR

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Dikira Efek KB, Perempuan Ini Didiagnosis Kanker Serviks Stadium 3

Kehamilan ZAHARA ARRAHMA

Kisah Suami Istri WNI Tinggal di Pelosok Desa Korea, Beruntung Punya Tetangga Ramah & Baik

Mom's Life Amira Salsabila

5 Potret Raqeema Putri Cantik Nabila Syakieb yang Jago Berkuda Sejak Kecil

Parenting Nadhifa Fitrina

Mengenal Low Stimulation untuk Anak & Kegiatannya Tanpa Harus Pegang Gadget

Parenting Kinan

11 Rekomendasi Highlighter yang Bikin Makeup Lebih Stand Out

Rekomendasi Produk Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

15 Makanan dan Minuman Penyebab Kolesterol Tinggi

Mengenal Low Stimulation untuk Anak & Kegiatannya Tanpa Harus Pegang Gadget

11 Rekomendasi Highlighter yang Bikin Makeup Lebih Stand Out

Dikira Efek KB, Perempuan Ini Didiagnosis Kanker Serviks Stadium 3

10 Drama China Dibintangi Aktor Tampan Li Xian Rating Tertinggi, Terbaru In the Name of Blossom

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK