TRENDING
Bungkam Nyinyiran, Akhirnya Audisi Cakra Khan di America's Got Talent 2023 Tayang 18 Juli
Annisa A | HaiBunda
Sabtu, 15 Jul 2023 16:16 WIBDi tengah kemeriahan America's Got Talent 2023, muncul nama penyanyi Indonesia selain Putri Ariani. Cakra Khan dikabarkan juga mengikuti audisi ajang pencarian bakat tersebut.
Lewat media sosial, penyanyi berusia 31 tahun ini memberi kabar terbaru terkait audisinya di America's Got Talent (AGT) 2023. Kabar itu ia bagikan melalui akun Instagram pribadinya.
Dalam unggahan tersebut, pelantun Harus Terpisah ini membagikan jadwal tayang penampilannya saat berdiri di atas panggung AGT 2023.
"Bismillah, Hai hai hai! Assalamualaikum semuanya. Saya ingin berbagi kabar gembira, bahwa saya telah mengikuti audisi America's Got Talent Season 18 agt dan audisi saya akan tayang di NBC pada hari Selasa, 18 Juli 2023," tulisnya.
Tak sampai di sana, Cakra Khan juga mengucapkan terima kasih nih, Bunda. Ia bersyukur karena mendapat banyak doa serta dukungan untuk maju ke ajang tersebut.
"Tolong nantikan! Terima kasih banyak atas doa dan semua dukungan serta cinta yang kalian semua tunjukkan kepada saya... jadi saya ingin mengajak kalian semua untuk ikut serta dalam perjalanan saya di @agtauditions. Semoga hari Kamis kalian menyenangkan! HATURNUHUN."
"Kalau di indonesia berarti hari rabu tayang nya, sekitar jam 10 pagi hehe jangan lupa ya☺️!! #agt #agtauditions #mamprangkeun."
Banjir komentar netizen
Unggahan Cakra pun kembali dibanjiri reaksi dari rekan publik figur hingga netizen. Di kolom komentar, ada banyak dukungan yang ditinggalkan untuknya.
"Kebanggaan Jawa Barat tea eduun!," kata Ridwan Kamil.
"Waalaikumussalam, Masya Allah. Semoga diberi kemudahan ya @cakra.khan just do all the best and doa terbaik buat Cakra disana. Aamiin," ujar @ai****.
"Dari awal percaya pasti bisa ,...Cakra Amazing voice ,,semoga sukses," tutur @mhd****.
Diundang AGT sejak setahun sebelumnya
Sebelumnya, Cakra Khan mengabarkan bahwa telah diundang untuk mengikuti ajang bergengsi America's Got Talent sejak tahun lalu, Bunda. Ketika menjadi bintang tamu dalam acara For Your Pagi (FYP) TRANS 7, Cakra menyebut bahwa saat itu ia tidak bisa langsung menerima undangan tersebut.
Hal ini karena Cakra masih memiliki kontrak dengan label. "Waktu itu memang ada yang approach, dari tahun lalu sebenarnya ke manajer. Cuma waktu itu kan kalau ikutan kompetisi ada kontrak, pasti. Sedangkan di Indonesia ada kontrak juga sama label. Jadi harus di-make sure dulu," kata Cakra Khan dikutip dari kanal YouTube TRANS7 Official.
"Tapi ketika diizinin sama label boleh, pergi ke sana. Lolos atau enggak, belum tahu, entar saja," sambungnya.
Simak kelanjutannya di halaman setelah ini ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(anm/fir)
SEMPAT DIHUJAT
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
5 Fakta Putri Ariani Peraih Golden Buzzer America's Got Talent, Orang Tua Setia Menemani
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Putri Ariani Bertransformasi Jadi Diva, Bersuara Malaikat Bikin Simon Cowell Speechless di Semifinal AGT 2023
Putri Ariani Tampil di Semifinal AGT 2023 Rabu Pagi, Begini Cara Vote-nya Bun
15 Penyanyi yang Akan Bersaing dengan Putri Ariani di America's Got Talent 2023
Dibanding-bandingkan, Cakra Khan Sebut Putri Ariani Pantas Dapat Golden Buzzer
TERPOPULER
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Atalia Praratya Tak Kuasa Tahan Tangis Curhat Diterpa Badai Ujian Hidup
-
Beautynesia
5 Tanda Rumah yang Dapat Tunjukkan Penghuninya Dilanda Stres
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Cantik 'Dewi eSports' yang Curi Perhatian di Acara LoL Worlds 2025
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!