
trending
Mimpi Besar Cakra Khan, Berharap Namanya Suatu Saat Dikenal Dunia
HaiBunda
Jumat, 01 Sep 2023 11:20 WIB

Setiap orang memiliki impian yang ingin dicapai. Begitu pula penyanyi Cakra Khan, yang juga membicarakan harapan terbesar dalam hidupnya.
Pada Selasa (29/8/2023), pria kelahiran Pangandaran ini mengungkap mimpi besarnya di akun twitter atau X. Dalam unggahan tersebut, ia berharap namanya akan dikenal dunia suatu saat nanti.
"Maybe not today , not tmorrow not next month not next year but one day the whole woorld gonna know my name ! #dreambig (Mungkin tidak hari ini, tidak besok, tidak bulan depan, tidak tahun depan, tapi suatu hari nanti seluruh dunia akan tahu nama saya! #Dreambig!)," tulisnya, dikutip dari akun @CakraKonta pada Kamis, 31 Agustus 2023.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Unggahan Cakra lantas menuai banyak reaksi dari netizen. Saat artikel ini Bubun tulis, cuitan tersebut mendapat likes hingga 70 dan banyak komentar.
Dalam kolom yang tersedia pula, netizen mengamini harapan Cakra. Bahkan, ada yang mendoakan dan menyebut bahwa sebetulnya namanya saat ini, harapan tersebut sudah terwujud.
"Pasti aa..yakin aja..kamu punya suara yg luar biasa..kita selalu doain dan support .pokonya selalu berkarya aja.semangattt," kata @Icch****.
"Yes, kita harus punya mimpi besar sebagai motivasi kita untuk menjadi lebih baik lagi dari saat ini. Semangat Kak Cakra," ujar @NadiraP****.
"Focus, keep learning, stay humble and maintain mental health. Take over the world at your own pace! I believe in you!!!!," sebut @LiLoad****
"Mantap, keep fighting...." tutur @CarlaY****.
"Its already happen (Itu sudah terwujud)," sambng @hendri****.
Selain Indonesia, nama Cakra Khan sudah terkenal di kawasan Asia Tenggara, seperti di Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam. Dalam waktu dekat, Cakra Khan bahkan akan menggelar konser di Malaysia. Ia akan tampil di ZEPP KUALA LUMPUR pada 17 September 2023.
Sebelumnya Cakra Khan juga tampil di America's Got Talent (AGT) 2023. Ia tampil memukau di hadapan juri dan para penonton America's Got Talent 2023, Bunda. Heidi Klum mengatakan, Cakra memiliki suara yang unik dan seksi sehingga membuat orang tidak akan melupakannya.
Namun meski mengantongi empat yes dari juri, Cakra tidak berhasil lolos ke semifinal AGT 2023.
Teruskan membaca di halaman berikut ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Trending
Cakra Khan Nyanyikan Lagu Iris Milik Goo Goo Dolls Diiringi Orkestra, Dipuji keren

Trending
Ibunda Sampai Jual Kebun agar Cakra Khan Bisa Rekaman Saat SD

Trending
Sempat Dicibir Netizen, Cakra Khan Akhirnya Tampil di America's Got Talent 18 Juli

Trending
Cakra Khan Ikut Audisi America's Got Talent, Netizen LN Memuji Netizen +62 Julid

Trending
Minta Doa! Cakra Khan Ikut America's Got Talent, Alasannya Mengharukan Demi Ayah


7 Foto