7 Potret Bocoran Strong Girl Nam Soon, Drakor Action Komedi Terbaru di Netflix
Ousama El Fatha Kusnandar |
HaiBunda
Senin, 09 Oct 2023 22:30 WIB
Dibintangi Ong Seong Wu, Lee Yoo Mi, Byun Woo Seok, Strong Girl Nam Soon sebuah drama Korea action komedi terbaru di Netflix siap menghibur Bunda.
Dalam potret ini, terlihat karakter Kang Nam-soon sedang bercengkerama santai dengan sang ibunda di ruang tamu. Tampak Sang ibunda, Hwang Geum-joo, mendengarkan cerita sang anak. (Foto: Instagram @jtbcdrama)
Dalam potret ini, ayah Nam-soon, Gang Bong-go, terlihat ceria dan antusias. Di sisi lain, saudara ayahnya, Hwang Geum-dong, bersandar di bahunya dengan lesu, bahkan juga terlihat sedih. Kira-kira karena apa ya, Bunda? (Foto: Instagram @jtbcdrama)
Di potret ini, terlihat Detektif Gang Hee-sik dan Gang Nam-soon sedang terlihat serius, di mana mereka saling menatap satu sama lain dan jempol mereka saling bertemu. (Foto: Instagram @jtbcdrama)
Di potret ini, sepertinya Detektif Gang Hee-sik sedang dalam penyelidikan. Pasalnya, ia berpakaian serba hitam dan sedang sendirian di malam hari, seolah-olah sedang mengincar sesuatu. Kira-kira, apa ya yang sedang ia cari? (Foto: Instagram @jtbcdrama)
Di potret ini, terlihat mantan perwira pasukan khusus tim investigasi narkoba di drama ini, Ha Dong-seok, sedang melakukan olahraga di ruang kantor. (Foto: Instagram @jtbcdrama)
Di potret ini, terlihat nenek Nam-soon, Gil Joong-gan, dengan pakaian eksentriknya sedang berusaha menggendong paman Nam-Soon yang terlihat agak ketakutan. Kira-kira mereka sebenarnya lagi apa ya, Bunda? (Foto: Instagram @jtbcdrama)
Di potret terakhir ini, tampak Detektif Gang Hee-sik yang sedikit terkejut melihat Gang Nam-soon yang berdiri di sisinya dengan penuh percaya diri. Sepertinya mereka berdua sedang bersatu dalam penyelidikan kasus narkoba. (Foto: Instagram @jtbcdrama)