
trending
5 Fakta Peder Elias Teman Duet Putri Ariani di Lagu Who I Am, Pernah Kolaborasi dengan Cha Eun Woo
HaiBunda
Selasa, 16 Jan 2024 20:55 WIB

Putri Ariani sebelumnya membagikan kabar bahagia, Bunda. Juara 4 America's Got Talent tersebut resmi merilis lagu baru bersama ternama Peder Elias dengan judul Who I Am.
Peder Elias sendiri merupakan seorang penyanyi dan penulis lagu asal Norwegia. Pemilik nama lengkap Peder Elias Eriksrud Kjorholt ini lahir pada 14 Januari 1997 dan sudah berusia 27 tahun.
Bunda penasaran dengan sosok pria tampan tersebut? Simak fakta-fakta yang sudah Bubun rangkum dari berbagai sumber berikut ini, ya.
1. Debut
Peder Elias memulai debutnya pada tahun 2018. Ia merilis album pertamanya dengan tajuk Love & Loneliness pada tahun 2022.
Meski masih terbilang sebagai penyanyi pendatang baru, namun ia sudah memasuki dunia tarik suara sejak masih kecil. Dahulu, ia bergabung dan bernyanyi dalam paduan suara Pria dan Anak Laki-laki Katedral Nidaros.
2. Nominasi dan penghargaan
Di tahun 2022, Peder Elias membuktikan dirinya sebagai sosok musisi berprestasi. Ini karena ia berhasil masuk nominasi dan memenangkan 2 penghargaan di ajang yang berbeda.
Pertama, ia memenangkan kategori Best Pop Artis dalam ajang Genie Music Awards. Kemudian yang kedua, ia membawa pulang piala kategori International Success of the Year di acara Spellemannprisen.
3. Duet bareng Putri Ariani dan Alan Walker
Peder Elias menyanyikan lagu berjudul Who I Am bersama Putri Ariani. Single yang diproduseri oleh Alan Walker tersebut dirilis pada 4 Januari 2024.
Saat ini, lagu tersebut sedang trending di media sosial. Diketahui, lagu ini memiliki makna untuk jujur pada diri sendiri dan mengikuti apa kata hati.
Teruskan membaca di halaman berikut ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!Â
BERTEMAN DENGAN IDOL KOREA DAN KOLABORASI DENGAN CHA EUN WOO
5 Fakta Peder Elias Teman Duet Putri Ariani di Lagu Who I Am, Pernah Kolaborasi dengan Cha Eun Woo/Foto: Instagram
4. Berteman dengan idol Korea
Peder Elias juga memperluas jaringan pertemanannya dengan musisi dari banyak negara. Ini termasuk Korea Selatan, yang terkenal dengan industri hiburan.
Melihat beberapa postingan di akun Instagram pribadi, Peder Elias pernah membagikan momen bersama beberapa idol. Beberapa di antaranya yakni member girl group Le Sserafim dan SEVENTEEN.
Dalam konten yang dibagikan mereka terlihat sedang melakukan beberapa aktivitas seperti bernyanyi dan menghabiskan waktu bersama. Mereka juga tampak akrab dengan satu sama lainnya, lho.
5. Kolaborasi dengan Cha Eun Woo
Tidak hanya berteman dan membuat konten terebut, Peder Elias juga tercatat melakukan kolaborasi dengan aktor sekaligus idol Cha Eun Woo. Mengutip kanal YouTube sang idol, member boy group ASTRO ini pernah meng-cover lagu berjudul Bonfire.
Konten tersebut dirilis sekitar setahun yang lalu. Saat Bubun intip, kini video berdurasi hampir 4 menit tersebut sudah ditonton hingga lebih dari 6,5 juta kali dengan like sebanyak 402 ribu.
Bunda sudah melihat lagu yang dinyanyikan oleh keduanya?
Saksikan juga video tentang cita-cita Putri Ariani:
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Trending
Sempat Viral, Cha Eun Woo Ungkap Sang Adik Kuliah Jurnalistik dan Broadcasting di China

Trending
Bikin Bangga, Video Musik Terbaru Putri Ariani Bareng Alan Walker & Peder Elias Trending 1 YouTube

Trending
Baru Sehari Dirilis, Video Klip Who I Am Alan Walker, Putri Ariani, Peder Elias Jadi Trending & Raih Jutaan Views

Trending
Lagu Who I Am Alan Walker Bareng Putri Ariani & Peder Elias Raih 1,6 Juta View, Tuai Reaksi Positif!

Trending
5 Drama Korea Cha Eun Woo, Idola K-Pop yang Sering Jadi Prince Charming


7 Foto
Trending
7 Potret Putri Ariani Syuting Video Klip Bareng Alan Walker & Peder Elias di Pegunungan Salju Norwegia
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda