TRENDING
Tak Hanya Season 2, Serial Netflix Squid Game Telah Rampung Hingga Season 3
ANNISA ZAHRA AULIANY | HaiBunda
Senin, 24 Jun 2024 05:00 WIBSerial Netflix populer Squid Game akan segera kembali dengan season keduanya. Squid Game merupakan Netflix original series asal Korea yang membuat gempar dunia perfilman di tahun 2021.
Menghadirkan kisah permainan bertahan hidup, Squid Game meraih ketenaran hingga ke seluruh negara global. Squid Game sendiri mengisahkan orang-orang yang mengikuti survival game berhadiah 45,6 miliar won.
Dipimpin oleh Lee Jung Jae sebagai pemeran utamanya, Squid Game sukses menjadi series Netflix paling banyak ditonton. Drama Korea ini juga meraih berbagai penghargaan bergengsi dari dalam maupun luar negeri.
Pasti Bunda penasaran kapan Squid Game season 2 akan tayang serta siapa saja pemerannya. Kalau begitu, mari simak info selengkapnya berikut ini.
Telah rampungkan syuting, Squid Game 2 kabarnya akan tayang akhir tahun 2024
Pada Juni 2023, pihak Netflix mengumumkan bahwa syuting Squid Game season 2 dan 3 dilakukan secara bersamaan. Proses pembuatan pun telah dimulai sejak bulan Juli 2023.
Melansir dari Maeil Business Newspaper, pada 17 Mei, aktor Lee Jung Jae mengungkapkan bahwa Squid Game season 2 dan 3 sedang dalam tahap akhir produksi. Squid Game season 2 rencananya akan dirilis pada musim dingin tahun 2024 ini.
Meskipun sinopsis Squid Game 2 belum diumumkan secara resmi, kelanjutan kisahnya diharapkan membawa transformasi karakter Lee Jung Jae yakni Song Gi Hun. Keinginan Gi Hun untuk membalas dendam kepada dalang permainan mematikan tersebut akan menjadi fokus alur ceritanya.
Pemeran Squid Game 2 yang semakin bertabur bintang, ada Lee Jung Jae hingga Im Si Wan
Squid Game season 2 hadir dengan banyak karakter baru yang diperankan oleh berbagai aktor dan aktris terkenal. Lee Jung Jae akan tetap menjadi protagonis utama di Squid Game 2 yakni sebagai Song Gi Hun.
Menemani Lee Jung Jae sebagai pemeran utama Squid Game 2, Lee Byung Hun yang berperan di Squid Game season 1 juga akan kembali di season keduanya sebagai Front Man yang penuh teka-teki. Aktor Gong Yoo yang menjadi cameo di season pertama juga dikonfirmasi muncul di Squid Game season 2 sebagai salesman misterius. Kemudian ada juga Wi Ha Joon yang akan turut meramaikan musim kedua Squid Game ini.
Sementara itu, terdapat jejeran aktor dan aktris lain yang akan memerankan karakter baru di Squid Game season 2. Aktris Park Gyu Young yang terkenal membintangi serial Netflix Sweet Home mengambil peran sebagai kontestan Squid Game.
Berdasarkan foto yang dirilis Netflix Korea, sejumlah pemeran baru telah menghadiri pembacaan naskah pertama Squid Game 2 tahun lalu. Di antaranya adalah Im Si Wan, Kang Ha Neul, Park Gyu Young, Park Sung Hoon, hingga Lee Jin Wook. Selain itu, T.O.P BIGBANG, David Lee, Jo Yuri, dan Roh Jae Won juga menjadi deretan pemeran di drama Squid Game 2.
Budget fantastis Squid Game 2, Lee Jung Jae digaji Rp16 miliar per episode?
Salah satu hal dari Squid Game season 2 yang menarik perhatian banyak orang adalah budget produksinya yang bernilai fantastis. Dilansir oleh sejumlah media Korea, Squid Game season 2 kabarnya memiliki anggaran produksi sebesar 100 miliar won atau setara Rp1,1 triliun.
Lee Jung Jae yang tampil sebagai pemeran utamanya dikabarkan menerima bayaran sebesar 1 juta dolar atau Rp16 miliar. Squid Game season 2 dan 3 sendiri direncanakan berjumlah 13 episode. Bila ditotalkan, bayaran aktor Lee Jung Jae akan bernilai sebesar Rp213 miliar.
Sebelumnya, Netflix dilaporkan meraup keuntungan sekitar 1 triliun won atau bila dirupiahkan sebesar Rp11,8 triliun. Hal ini menjadikan Squid Game sebagai salah satu serial Netflix Korea paling sukses sepanjang sejarah.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar dan klik di SINI. Gratis!
(som/som)Simak video di bawah ini, Bun:
5 Drama Korea tentang Superhero, Salah Satunya Atypical Family
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
10 Drama Korea Terbaru Juni 2025, Terbaik Diprediksi Raih Rating Tinggi
10 Drama Korea Paling Banyak Ditonton di Netflix Sepanjang Tahun 2024, Tontonan Terbaik!
Squid Game Borong Piala Emmy Awards, Sang Pemeran Utama Lee Jung Jae Ukir Sejarah
Ada Boneka Squid Game Pakai Batik, Jaga Rumah Dinas Wakil Wali Kota Bun
TERPOPULER
Ikut Event Lari di Disneyland Hong Kong, Clairine Clay Tampil Cantik Jadi Snow White
7 Doa agar Bayi Tidak Kagetan dan Bisa Nyenyak saat Tidur
Perempuan China Idap Penyakit Ginjal Akibat Keseringan Ganti Warna Rambut, Ini Gejala yang Dialami
7 Potret Rumah Rossa yang Modern dan Asri, Mushola hingga Kolam Renang Curi Perhatian
Kinal Eks JKT48 Umumkan Kehamilan Kedua, Intip Potretnya Pamer Foto USG Bareng Suami & Sang Putri
REKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Kering dan Sensitif
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Sabun Cuci Muka atau Facial Wash yang Aman untuk Ibu Hamil Berjerawat
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Susu Bebas Laktosa untuk Anak yang Aman
KinanTERBARU DARI HAIBUNDA
Ikut Event Lari di Disneyland Hong Kong, Clairine Clay Tampil Cantik Jadi Snow White
7 Doa agar Bayi Tidak Kagetan dan Bisa Nyenyak saat Tidur
Perempuan China Idap Penyakit Ginjal Akibat Keseringan Ganti Warna Rambut, Ini Gejala yang Dialami
Mengenal Metode Time Out yang Dilakukan Jennifer Coppen untuk Disiplinkan Kamari
Fenomena Gen Z Cari Tips Karier di Medsos, Tak Lagi Minat Saran Formal
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Kata Christy Jusung Soal Sabrina Alatas yang Diduga Selingkuhan Hamish Daud
-
Beautynesia
Tes Kepribadian: Gambar Pertama yang Dilihat Ungkap Cara Kamu Menjalani Hidup
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
7 Foto Sabrina Alatas yang Ramai Disebut Berbagi Pinterest Dengan Hamish Daud
-
Mommies Daily
Panduan Lengkap Tes Alergi Anak: Jenis, Manfaat, dan Estimasi Biaya di Indonesia, Mommies Wajib Tahu!