Pasangan Jevier Justin dan Tiffany Orie kini memiliki hobi beternak ayam di rumahnya. Bunda penasaran? Intip beberapa potretnya berikut ini yuk.
Presenter Jevier Justin dan istrinya, Tiffany Orie, belakangan ini mencuri perhatian publik lewat unggahan terbarunya di media sosial. Pasangan ini kini memiliki hobi baru, yaitu beternak ayam kampung di halaman belakang rumah mereka, Bunda. (Foto: Instagram @jevierjustin)
Dalam unggahannya, Tiffany terlihat memantau peternakannya saat memanen telur ayam kampung. Sementara itu, Jevier tampak mengabadikan momen tersebut untuk dibagikannnya lewat Instagram. "Pembaruan ayam lagi. Kita mau ambil telur, dan ini ada beberapa yang udah diambil tadi. Berdoa biar aku enggak dipatok," ungkap Tiffany, dikutip dari akun Instagram @jevierjustin. (Foto: Instagram @jevierjustin)
Saat panen berikutnya, Tiffany mencoba mengambil telur dari ayam yang diberi nama Chelsea. Namun, ia akhirnya ragu-ragu dan meminta suaminya yang mengambil telur tersebut. "Ini harus di kasih makan. Dia ngincer tangan aku," katanya. (Foto: Instagram @jevierjustin)
Setelah memanen telur dari hasil ternaknya, Jevier dan Tiffany kemudian memberikan vitamin kepada ayam-ayamnya, Bunda. "Panen telur ayam kampung dan kasih vitamin ke Samantha," tulis Jevier melalui unggahannya di Instagram. (Foto: Instagram @jevierjustin)
Dalam kesempatan lain, Jevier mengungkap bahwa ayam-ayamnya sesekali dilepas bermain. Ternyata, pasangan ini tak hanya beternak ayam saja, tapi juga memelihara burung puyuh di rumah mereka. "Jeju farm update. Semua ayam kita lepas kok. Ada yang tertarik pengen punya ayam dan burung puyuh juga?" ujar Jevier. (Foto: Instagram @jevierjustin)