HaiBunda

KEHAMILAN

Minum Smoothies Bisa Bantu Sukseskan Program Hamil Lho Bun

Radian Nyi Sukmasari   |   HaiBunda

Rabu, 12 Jul 2017 07:56 WIB
Ilustrasi smoothies untuk meningkatkan peluang hamil (Foto: thinkstock)
Jakarta - Minum smoothies, segar ya Bun. Hmm, tapi Bunda tahu nggak selain menyegarkan, smoothies juga bisa membantu meningkatkan peluang hamil alias punya momongan nih.

Jadi, peneliti dari University of Southampton melakukan percobaan terhadap 102 pasangan, yang mana semuanya sedang menjalani program In Vitro Fertilisation (IVF) atau bayi tabung. Nah, 102 orang partisipan itu dibagi ke dalam dua kelompok. Pertama, para pasangan suami istri diberi smoothies yang mengandung vitamin yang baik untuk fertilitas. Sementara, kelompok lain cuma diberi jus.

Hasilnya, mereka yang minum smoothies lima persen lebih mungkin memiliki momongan Bun. Memang, vitamin apa aja sih yang ada dalam smoothies yang diberikan? Pemimpin studi, Alexandra Kermack PhD mengatakan vitamin C dan D, asam folat, dan omega 3-lah yang terkandung dalam smoothies tersebut.


Bagaimana bisa smoothies yang kaya vitamin itu membantu suksesnya program kehamilan? "Studi sebelumnya menunjukkan kalau omega 3 amat vital untuk sperma, membuat mereka menjadi 'perenang' yang lebih kuat. Kemudian, vitamin D membuat rahim lebih reseptif dan lengket sebagai tempat embrio menempel," kata Alexandra, dikutip dari Fit Pregnancy.

Manfaat smoothies ini, kata Alexandra nggak hanya berlaku pada wanita yang sedang menjalani program bayi tabung kok Bun. Sebab, buat Bunda dan Ayah yang sedang menjalani program kehamilan secara alami, minum smoothies juga bisa membantu mengingat kandungan vitamin yang banyak terkandung di dalam buah atau sayur yang digunakan.

Tapi, bisa aja ya Bunda atau Ayah nggak sempat bikin smoothies. Nggak masalah Bun. Sebab, menurut Alexandra, vitamin yang terkandung dalam smoothies di percobaan yang dia dan timnya lakukan sama dengan kandungan vitamin yang ditemukan di multivitamin atau sepotong salmon.

Hal terpenting Bun, untuk membantu mensukseskan kehamilan, penting bagi Bunda memenuhi nutrisi dengan gizi seimbang. Dikutip dari Lybrate, dokter spesialis obstetri dan ginekologi di Blessings Fertility Center, Gurgaon, India, dr Parul Katiyar mengatakan mengurangi asupan karbohidrat olahan seperti produk susu, kentang, atau jagung bisa mengurangi peradangan alat kelamin yang berkaitan dengan kesuburan.

Kata dr Parul, biji-bijian baik dikonsumsi untuk membantu mengurangi kadar insulin yang berkaitan dengan penurunan risiko penyakit jantung dan diabetes, serta membantu menurunkan kadar kolesterol. Sebisa mungkin, konsumsi setidaknya 25 mg protein nabati tiap hari ya Bun.

"Makanan olahan, daging berlemak, dan makanan cepat saji juga baiknya dikurangi atau bahkan dihindari. Jangan lupa pula untuk menambah asupan asam folat yang banyak terkandung di sayuran berdaun hijau," kata dr Parul. (rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

15 Artis Indonesia Menetap di Luar Negeri, Ada yang Jadi Instruktur Olahraga hingga Jualan Jamu

Mom's Life Amira Salsabila

11 Artis Korea Tercantik 2025 Menurut Voting Netizen, Song Hye Kyo Urutan Empat

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

5 Potret Tampan Dante Anak Chelsea Olivia & Glenn Alinskie yang Jarang Tersorot

Parenting Nadhifa Fitrina

Mengenal Kanker Tiroid: Gejala hingga Pengobatannya

Mom's Life Dr. dr. Diani Kartini, Sp. B, Subsp. Onk.

Rumus Luas Lingkaran, Cara Menghitung, Contoh Soal dan Kunci Jawabannya

Parenting Annisya Asri Diarta

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Potret Lucu 2 Pengacara Viral yang Dampingi Tasya Farasya, Ada Suami Artis Bun

5 Potret Tampan Dante Anak Chelsea Olivia & Glenn Alinskie yang Jarang Tersorot

Mengenal Kanker Tiroid: Gejala hingga Pengobatannya

Rumus Luas Lingkaran, Cara Menghitung, Contoh Soal dan Kunci Jawabannya

Lirik Sholawat Allahul Kafi, Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK