HaiBunda

KEHAMILAN

'Diagnosis Kanker Payudara Kudapat Saat Hamil Anakku yang ke-4'

Radian Nyi Sukmasari   |   HaiBunda

Rabu, 15 Nov 2017 16:06 WIB
Maria Crider, ibu yang didiagnosis kanker payudara saat hamil (Foto: Instagram/ @bonniehusseybirthphotography)
Jakarta - Bahagia. Satu kata itu menggambarkan apa yang dialami bunda tiga anak Maria Crider ketika tahu dirinya hamil anak ke-empatnya. Tapi, waktu usia kehamilannya 11 minggu, Maria menemukan benjolan di payudara kirinya, Bun. Hingga tiga minggu kemudian, Maria didiagnosis kanker payudara.

Maria didiagnosis Triple Negative Breast Cancer. Kata Maria, memang nggak mudah menerima diagnosis itu apalagi dalam kondisi sedang berbadan dua. Terlebih, usia Maria kala itu terbilang masih muda, 27 tahun. Menurut Johns Hpkins Medicine, triple negative breast cancer memang menjadi bentuk kanker yang memengaruhi 10-20 persen pasien kanker payudara dan umumnya terjadi pada wanita usia muda.

"Saya meminta fotografer Bonnie Hussey untuk mengabadikan bagaimana proses persalinan saya. Mengingat saya menjalani kehamilan ini dengan kanker payudara yang saya alami," kata Maria kepada Cafe Mom.


Sementara itu, sang fotografer, Bonnie bilang dia bertemu Maria di bulan Maret. Saat itu, Maria cerita kalau dirinya didiagnosis kanker payudara saat hamil. Kepada Bonnie, Maria juga mengatakan kalau sebelum melahirkan, dia harus menjalani empat sesi kemoterapi dan mastektomi di payudara kiri.

Hingga di hari yang sudah dijadwalkan bagi Maria menjalani operasi caesar, Bonnie datang ke Florida Hospital for Women di Orlando. Di sana, dia bertemu dengan suami Maria, Brandon, perawat, dan dokter yang membantu persalinan Maria, dr Crider. Kata Bonnie, dia ingat banget ketika perawat bertanya ke Maria soal menyusui.

"Dengan senang hati dan yakin Maria bilang dirinya akan mencoba menyusui. Meskipun, di rumah sakit tersedia donor ASI. Teman Maria juga ada yang menyiapkan ASI perah jika memang si kecil butuh donor ASI," kata Bonnie di situsnya www.bonniehussey.com.

Saat prosedur caesar berlangsung, Bonnie dibolehkan mengambil foto proses-proses persalinan Maria. Bonnie mengaku senang banget, Bun. Apalagi ketika memberi tahu soal plasenta ke Maria, wanita yang kini sudah jadi ibu empat anak itu dengan mantap bilang bangga sama plasentanya. Karena, plasenta itulah yang tumbuh dan memberi nutrisi calon bayinya sementara ia berjuang melawan kanker.

"Adalah sebuah kehormatan bisa mendokumentasikan cerita kelahiran anak ke-empat Maria dan Brandon. Ini adalah cerita yang akan melekat di sepanjang hidupku. Terima kasih Maria dan Brandon yang sudah membolehkan saya jadi bagian hari spesial kalian," kata Bonnie.

Memang nggak mudah ya, Bun, ketika berada di posisi Maria. Di satu sisi sedang mengandung buah hatinya, di sisi lain nggak boleh menyerah sama kanker payudara yang dialami. Namun, Maria membuktikan semangat dan kasih sayangnya sebagai seorang ibu membuatnya bisa melahirkan si kecil dengan selamat dan kanker payudara yang dialaminya bisa ia hadapi. (rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau

Mom's Life Nadhifa Fitrina

Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah

Mom's Life Arina Yulistara

Cerita Perempuan 30 Th Alami Kanker Serviks Stadium Akhir, Ini Gejala yang Dialami

Kehamilan Amrikh Palupi

60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur

Parenting ZAHARA ARRAHMA

Ini Alasan Kenapa Bunda Tak Boleh Paksa Si Kecil Memeluk Saudaranya

Parenting Ajeng Pratiwi & Randu Gede

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Intip 5 Momen Hengky Kurniawan Bareng Putranya Bintang yang Tak Kalah Tampan Bun

Bunda yang Keguguran juga Bisa Alami Postpartum Depression, Simak Gejala & Cara Mengatasinya

60 Ucapan Khitanan Anak Lengkap dari Singkat, Islami hingga Bahasa Inggris Penuh Doa & Rasa Syukur

Daun Bawang Ternyata Bisa Membantu Penyembuhan 8 Penyakit Ini, Termasuk Penurun Gula Darah

5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK