HaiBunda

KEHAMILAN

Mengharukan, Perjuangan 3 Bunda Melahirkan di Perjalanan

anm   |   HaiBunda

Sabtu, 10 Apr 2021 23:00 WIB
Ilustrasi melahirkan/ Foto: iStock
Jakarta -

Melahirkan menjadi momen paling krusial bagi ibu hamil. Butuh persiapan matang untuk menyambut kehadiran si buah hati. Namun terkadang, banyak hal tak diduga yang bisa terjadi.

Seperti yang dialami oleh 3 Bunda berikut ini. Mereka bertemu dengan buah hatinya lebih cepat dari perkiraan sebelumnya. Mereka melewati proses melahirkan yang cukup menegangkan.

Seakan tidak sabar bertemu dengan sang Bunda, bayi mereka lahir saat itu juga di dalam perjalanan. Mereka pun harus mempertaruhkan nyawa demi melahirkan buah hati tercinta.

Tanpa didampingi oleh tenaga ahli, mereka berjuang dengan kemampuan sendiri untuk melahirkan anaknya. Tak sedikit pula yang harus melahirkan di tengah kerumunan orang asing.

Bunda, berikut ini kisah 3 Bunda yang melahirkan di tengah perjalanan.


1. Melahirkan di jalan tol

Seorang wanita bernama Sriyati terpaksa melahirkan di tengah perjalanan karena terjebak kemacetan di Jalan Tol Cikunir 3.

Wanita berusia 35 tahun itu melahirkan di dalam bus Sinar Jaya jurusan Kampung Rambutan-Pekalongan yang ditumpanginya pada pagi hari.  Namun sayangnya, bus yang sedang melaju ke arah Cikampek itu terjebak macet di pintu keluar Jalan Tol Cikunir 3, Bunda.

Sriyati mendadak mengalami kontraksi hebat di tengah kemacetan. Suaminya, Hasanudin (42) langsung menyurh supir bus untuk menepi di pinggir jalan tol. Ia juga meminta supir untuk mencari pertolongan.

Untungnya, ada dua anggota Satuan PJR Induk 3 Ditlantas Polda Metro Jaya yang tengah berpatroli di area tersebut. Aiptu Mulyadi dan Brigadir Umar bergegaas menghampiri Sriyati.

"Anggota dihampiri oleh orang yang turun dari bus, kemudian dia meminta pertolongan karena istrinya mau melahirkan," ujar Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Slamet kepada detikcom, Kamis (4/1/2018).

Sriyati langsung dibawa memakai mobil patroli. Namun si kecil tampak sudah tidak sabar untuk bertemu bundanya. Ia pun melahirkan bayi berjenis kelamin laki-laki itu di dalam mobil patroli.

Selain melahirkan tanpa bantuan dokter, ada juga kisah Bunda yang frustrasi karena tidak mendapat pertolongan dalam perjalanan menuju ke rumah sakit. Simak di halaman berikutnya, ya.

Saksikan juga kaleidoskop artis yang melahirkan di 2020 dalam video berikut ini:

(anm/som)
FRUSTRASI MENCARI BANTUAN

FRUSTRASI MENCARI BANTUAN

Halaman Selanjutnya

Simak video di bawah ini, Bun:

Syarat Bisa Melahirkan Normal Ala Bidan Novel

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Parenting Nadhifa Fitrina

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Kehamilan Annisa Aulia Rahim

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Menyusui Amrikh Palupi

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

Mom's Life Arina Yulistara

Kenali Penyebab Hipertensi di Usia Muda & Cara Pencegahannya

Mom's Life dr. Bonita Effendi, Sp. P.D, BMedSc, M.Epid

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Sunat Anak Laki-Laki: Usia yang Tepat, Estimasi Biaya, Manfaat, Risiko & Perawatannya

Kenali Ciri Stadium Awal Kanker Payudara dari Kulit Tubuh, Termasuk Tampak seperti Jeruk

Seberapa Besar Peluang Hamil Anak Kembar dari 1 Embrio Melalui IVF? Simak Kata Ahli

Keseruan Wendy Cagur dan Keluarga Liburan di Korea Selatan, Ini 5 Potretnya

Cara Diet Aktor Korea Yoon Si Yoon untuk Turunkan BB 5 Kg dalam 1 Hari

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK