KEHAMILAN
Ketahui Aturan Cara Minum Folavit agar Cepat Hamil
Melly Febrida | HaiBunda
Rabu, 21 Aug 2024 15:33 WIBKonsumsi asam folat merupakan salah satu cara merencanakan kehamilan. Dan Folavit merupakan suplemen yang direkomendasikan untuk program hamil (promil). Untuk itu, ketahui cara minum Folavit agar cepat hamil.
Folavit adalah suplemen dengan kandungan utama asam folat atau B9 yang dapat meningkatkan peluang hamil. Karena itu, suplemen tersebut banyak disarankan untuk diminum beberapa bulan sebelum hamil.
Kapan mulai konsumsi asam folat untuk program hamil?
Dilansir laman NHS, Bunda yang hamil atau promil disarankan mengonsumsi asam folat setiap harinya. Tapi, penting diingat bahwa sumber asam folat tidak hanya dari suplemen.
Kebanyakan perempuan disarankan mengonsumsi asam folat 400mcg setiap hari Bunda bisa mendapatkannya dari sebagian besar apotek, supermarket, dan toko makanan kesehatan. Dokter umum mungkin juga dapat meresepkannya.
Konsumsi asam folat dapat dilakukan setidaknya satu bulan sebelum merencanakan kehamilan. Para ahli kesehatan menyarankan agar perempuan yang berencana hamil mulai mengonsumsi suplemen asam folat sebelum mencoba untuk hamil.
Baca Juga : 5 Fakta Seputar Asam Folat untuk Ibu Hamil |
Bunda yang promil juga dapat mengonsumsi asam folat dua hingga tiga bulan sebelum hamil. Ini memungkinkan tubuh memberikan perlindungan yang lebih besar untuk bayi di masa depannya dari cacat tabung saraf.
“Meskipun penting selama kehamilan, waktu terbaik untuk mulai mengonsumsi vitamin prenatal adalah sebelum hamil, saat Anda berencana untuk hamil,” jelas Rodolfo Perez-Gallardo, MD, seorang dokter kandungan, mengutip Cleveland Clinic.
Jika Bunda mengonsumsi tablet asam folat selama lebih dari dua hingga tiga bulan, ini tidak masalah dan tidak berbahaya.
Berapa lama konsumsi asam folat untuk program hamil?
Apabila Bunda hendak berhenti dari kontrasepsi, sangat ideal mengonsumsi tablet asam folat ini dua bulan sebelumnya. Namun, jika Bunda sudah menghentikan kontrasepsi, mulailah meminumnya sekarang dan sampai minggu ke-12 kehamilan.
Asam folat harus dikonsumsi secara terus-menerus selama promil, setidaknya hingga akhir trimester pertama kehamilan. Ini karena pada 12 minggu pertama terjadinya pembentukan tabung saraf janin . Asam folat sangat penting untuk mencegah cacat tabung saraf seperti spina bifida.
Waktu terbaik minum asam folat pagi atau malam?
Waktu terbaik minum asam folat untuk promil adalah dua hingga tiga bulan sebelum hamil. Jadi, jika berencana untuk hamil, Bunda bisa segera minum asam folat.
Bagaimana dengan waktunya, pagi atau malam? Ternyata tidak ada waktu khusus yang paling baik untuk mengonsumsi asam folat baik pagi atau malam, Bunda.. Yang terpenting Bunda konsistensi mengonsumsinya setiap hari. Namun, untuk menghindari lupa, banyak perempuan memilih mengonsumsinya di pagi hari bersamaan dengan sarapan.
Apa kegunaan Folavit untuk program hamil?
Dilansir laman Tommys, tubuh sebelum hamil yang memiliki tingkat asam folat yang tepat dapat mengurangi risiko bayi mengalami cacat tabung saraf hingga 70 persen. Cacat tabung saraf adalah masalah pada otak atau sumsum tulang belakang, termasuk spina bifida.
Folavit merupakan suplemen asam folat yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan asam folat harian Bunda. Asam folat ini dapat mengurangi risiko bayi mengalami cacat tabung saraf, seperti spina bifida. Cacat tabung saraf terjadi ketika sumsum tulang belakang janin (bagian dari sistem saraf tubuh) tidak terbentuk secara normal.
Manfaat asam folat dalam Folavit untuk promil
Dokter kandungan mungkin meresepkan suplemen ini. Harapannya, suplemen asam folat dapat menjadi salah satu upaya agar Bunda memiliki kehamilan yang sehat.
Asam folat penting untuk pertumbuhan janin nantinya. Ketika bayi berkembang lebih awal selama kehamilan, asam folat membantu membentuk tabung saraf.
Asam folat dapat membantu meningkatkan kualitas sel telur, yang berperan dalam proses pembuahan yang sehat.
Asam folat sangat penting karena dapat membantu mencegah beberapa cacat lahir utama pada otak bayi (anencephaly) dan tulang belakang (spina bifida). Tabung saraf inilah yang membentuk otak dan tulang belakang awal.
Selain itu, asam folat dapat membantu dalam pembentukan DNA dan sel-sel baru, yang sangat penting untuk perkembangan janin sejak awal kehamilan
Bunda juga bisa memperkaya asam folat dari makanan. Beberapa makanan yang kaya asam folat seperti sayuran hijau, buah-buahan, hingga kacang-kacangan.
Cara minum Folavit agar cepat hamil
Bunda dapat memperoleh manfaat Folavit secara maksimal dengan beberapa cara minum seperti di bawah ini.
1. Minum sesuai dosis
Bunda, yang terpenting perlu mengonsumsi tablet asam folat sesuai dosisnya. Folavit tersedia dalam dua ukuran, yaitu Folavit 400 mcg dan Folavit 1.000 mcg.
Dosis yang direkomendasikan adalah 400 mcg per hari, namun selalu konsultasikan dengan dokter untuk memperoleh dosis yang tepat sesuai kebutuhan.
2. Minum rutin
Bunda perlu memastikan terus mengonsumsi Folavit secara teratur setiap harinya.
3. Makanan bernutrisi
Bunda yang mual dapat mencoba mengonsumsi Folavit bersamaan dengan makanan. Ini dapat mengurangi gejala.
4. Pola hidup sehat
Bunda perlu menerapkan pola hidup sehat, seperti rutin berolahraga dan diet seimbang.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Simak video di bawah ini, Bun:
5 Alasan Ibu Hamil Tidak Boleh Kelelahan di Trimester 1
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
17 Makanan Bantu Tingkatkan Kesuburan saat Jalani Program Hamil
Saffron, Bumbu Masak Bermanfaat untuk Program Hamil
Seberapa Efektif Buah Zuriat Bantu Tingkatkan Kesuburan agar Cepat Hamil?
Saat Program Hamil, Dukungan untuk Suami Juga Penting Diberikan
TERPOPULER
Benarkah Ibu Hamil yang Bahagia Melahirkan Bayi yang Bahagia?
10 Kata yang Sering Diucapkan Tanpa Sadar Bisa Menyakiti Perasaan Orang Lain
Risiko Lari Tanpa Pilihan Bra yang Tepat, Ibu Menyusui Perlu Waspada!
Terpopuler: Potret Laura Theux Lulus Kuliah Usai Jadi Bunda
5 Potret Sophia Anak Sisca Kohl & Jess No Limit, Selalu Curi Perhatian Netizen
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
PROTERAL Junior, Solusi Nutrisi untuk Si Kecil yang Suka Pilih-pilih Makan
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
Didesak PBB, Korea Selatan Akan Hentikan Program Adopsi Anak ke Luar Negeri
Risiko Lari Tanpa Pilihan Bra yang Tepat, Ibu Menyusui Perlu Waspada!
Benarkah Ibu Hamil yang Bahagia Melahirkan Bayi yang Bahagia?
5 Potret Jason Anak Nana Mirdad dan Andrew White yang Baru Ultah ke-19
10 Kata yang Sering Diucapkan Tanpa Sadar Bisa Menyakiti Perasaan Orang Lain
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Suami Diduga Lakukan Penipuan Investasi, Boiyen Ungkap Harapan untuk Tahun 2026
-
Beautynesia
Simak Potret Park Shin Hye dan Go Kyung Pyo untuk Drakor Terbaru, Undercover Miss Hong
-
Female Daily
Siap Ketemu Kim Seon Ho dan Go Youn Jung di Jakarta? Catat Informasi Ini!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Jennifer Lopez Sering Dikritik Terlalu Seksi, Responnya Tidak Terduga
-
Mommies Daily
Kaleidoskop 2025: 25 Selebriti yang Menikah dan Bercerai di tahun 2025