KEHAMILAN
Manfaat Pemeriksaan NIPT untuk Mengetahui Kelainan Genetik janin Beserta Biaya
Annisa Karnesyia | HaiBunda
Rabu, 02 Oct 2024 22:15 WIBAda berbagai pemeriksaan medis yang dapat Bunda lakukan selama hamil. Salah satunya adalah pemeriksaan NIPT (Non-Invasive Prenatal Testing) untuk mengetahui kelainan genetik pada janin.
Layanan pemeriksaan NIPT sudah bisa didapatkan di banyak rumah sakit besar di Indonesia, Bunda. Sudah banyak public figure Tanah Air yang menjalani pemeriksaan ini, seperti Aurel Hermansyah, Tya Ariestya, Tasya Kamila, dan Irish Bella.
Apa itu pemeriksaan NIPT?
Dilansir What to Expect, tes NIPT adalah skrining yang dilakukan untuk bisa melihat DNA dari plasenta bayi dalam sampel darah ibu hamil. Pemeriksaan ini dapat menganalisis risiko bayi terhadap sejumlah kelainan genetik.
Sayangnya, NIPT belum bisa menentukan dengan pasti apakah bayi benar-benar memiliki kelainan kromosom. Tes ini hanya dapat melihat kemungkinan bayi memiliki kondisi tersebut, Bunda.
"Tetapi meski tidak dapat memastikan apakah bayi memiliki kelainan genetik, tes ini sangat akurat. Akurasinya 97 hingga 99 persen untuk tiga kondisi paling umum (sindrom Down, sindrom Edwards, sindrom Patau," kata ahli endokrin reproduksi, Aaron K. Styer, M.D.
Hal yang sama juga dikatakan dokter spesialis obstetri dan ginekologi, Carolyn Kay, M.D. Menurut Kay, NIPT adalah tes skrining dan bukanlah pemeriksaan diagnosis, sehingga tidak dapat mendiagnosis kelainan genetik dengan pasti.
"Penting untuk diketahui bahwa NIPT adalah tes skrining, bukan tes diagnostik. Ini berarti bahwa tes ini tidak dapat mendiagnosis kondisi genetik dengan pasti. Namun, tes ini dapat memprediksi apakah risiko kondisi genetik tinggi atau rendah," ujarnya, dikutip dari Healthline.
Manfaat pemeriksaan NIPT
Pemeriksaan NIPT dapat mendeteksi risiko kelainan kromosom yang berbeda, Bunda. Berikut kelainan yang dapat dideteksi:
- Sindrom Down
- Sindrom Edwards (trisomi 18)
- Sindrom Patau (trisomi 13)
- Trisomi 16
- Trisomi 22
- Sindrom triploid
- Aneuploidi kromosom seks
- Kondisi yang disebabkan oleh kromosom X dan Y yang hilang atau berlebih
- Kelainan gen tunggal
Selain mendeteksi kelainan kromosom, pemeriksaan NIPT juga bisa digunakan untuk mengetahui jenis kelamin bayi lebih awal daripada ultrasonografi (USG).
Ibu hamil yang dianjurkan menjalani NIPT
Tes NIPT biasanya ditawarkan kepada ibu hamil berdasarkan rekomendasi dari dokter kandungan. Ibu hamil disarankan melakukan NIPT ketika dianggap berisiko tinggi mengalami kelainan kromosom, Bunda.
Berikut beberapa faktor risiko yang membuat Bunda dianjurkan menjalani pemeriksaan NIPT:
- Usia ibu 35 tahun atau lebih
- Memiliki hasil pemeriksaan prenatal yang abnormal
- Kelainan janin terdeteksi pada sonogram
- Salah satu orang tua memiliki kelainan kromosom
- Riwayat kehamilan sebelumnya dengan kelainan kromosom
- Riwayat keluarga dengan kelainan kromosom
"Keputusan untuk menjalani pemeriksaan NIPT adalah keputusan yang sangat pribadi, jadi tidak apa-apa meluangkan waktu untuk menentukan apa yang terbaik bagi ibu dan janinnya," ujar Kay.
Waktu tepat melakukan pemeriksaan NIPT
NIPT mengukur DNA (cfDNA) janin dalam aliran darah ibu, yang berasal dari plasenta, Itu disebut fraksi janin, Bunda.
Untuk hasil tes yang seakurat mungkin, fraksi janin harus lebih dari 4 persen. Hal itu biasanya terjadi sekitar minggu ke-10 kehamilan dan inilah sebabnya tes direkomendasikan mulai dilakukan di usia kehamilan tersebut. Hasil sudah bisa diketahui dalam 8 hingga 14 hari.
Biaya pemeriksaan NIPT
Biaya tes NIPT memang tidak murah bila dibandingkan pemeriksaan USG. Pemeriksaan ini juga umumnya hanya tersedia di rumah sakit besar, Bunda.
Bubun berikan contoh beberapa rumah sakit besar yang menyediakan layanan NIPT. Berikut taksiran biaya pemeriksaan NIPT untuk deteksi kelainan genetik:
- RSIA Brawijaya Saharjo Jakarta Selatan: Rp9.083.000 (update per April 2024)
- RSAB Harapan Kita Jakarta Barat: Rp4.000.000 (update per Januari 2024)
- RSIA Bina Medika Bintaro: mulai dari Rp6.700.000
- RSIA Tambak Jakarta Pusat: Rp2.500.000 untuk NIPT spesifik sindrom Down (update per Desember 2023)
Demikian penjelasan seputar pemeriksaan NIPT untuk mengetahui kelainan genetik pada janin. Semoga informasi ini bermanfaat ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
(ank/rap)Simak video di bawah ini, Bun:
5 Alasan Ibu Hamil Tidak Boleh Kelelahan di Trimester 1
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Seberapa Penting Pemeriksaan NIPT untuk Ibu Hamil Seperti Dilakukan Kesha Ratuliu?
Kisah Eks Artis FTV Nanda Gita Hamil Anak Kedua, Jalani NIPT Test di Belanda
Jadi Tes Prenatal Wajib Aurel Hermansyah, Ketahui Manfaat Penting NIPT untuk Kehamilan
Tasya Kamila Lakukan Tes NIPT, Tak Cuma Hanya untuk Cari Tahu Jenis Kelamin
TERPOPULER
Viral Prilly Latucosina Cari Lowongan Kerja di Medsos, Netizen Heboh Komentar
5 Potret Cantiknya Wajah Kayya Anak Kiky Saputri, Sering Disebut Seperti Boneka
Potret Rumah Budi Doremi di Desa, Tenang Dipenuhi Ornamen Kayu & Dikelilingi Pohon
[MALAM] 7 Ciri-ciri Herpes Kelamin Perempuan, Penyebab, dan Cara Mengobatinya
7 Makanan Penambah Daya Tahan Tubuh Anak, Ada Kesukaan Si Kecil?
REKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Bidet Portable yang Bisa Dibawa Ibu Hamil saat Bepergian & Liburan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
30 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Hamil agar Tetap Sehat
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
8 Rekomendasi Yogurt untuk Ibu Hamil, Ketahui Risiko & Manfaatnya
Natasha ArdiahREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Serum Vitamin C, Cerahkan Wajah Kusam dan Bikin Glowing
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaTERBARU DARI HAIBUNDA
Viral Prilly Latucosina Cari Lowongan Kerja di Medsos, Netizen Heboh Komentar
5 Potret Cantiknya Wajah Kayya Anak Kiky Saputri, Sering Disebut Seperti Boneka
Resmi Menikah, Intip Momen Pemberkatan Ranty Maria dan Rayn Wijaya
25 Tanaman Obat Keluarga dan Khasiatnya untuk Kesehatan Tubuh
7 Makanan Penambah Daya Tahan Tubuh Anak, Ada Kesukaan Si Kecil?
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Nasihat dari Gisel yang Pernah Jadi Korban Love Bombing
-
Beautynesia
5 Kebiasaan Makan di Pagi Hari yang Bisa Memperlambat Penuaan Menurut Ahli Gizi, Coba Mulai Besok!
-
Female Daily
Lagi Diet dan Ingin Mengganti Nasi? Ini 5 Pilihan Karbohidrat yang Mengenyangkan!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Foto: Debut Fashion Kate Middleton, Kenakan Busana Rancangan Sendiri
-
Mommies Daily
Slow TV untuk Anak: Tontonan yang Menenangkan di Tengah Dunia yang Bising