Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

kehamilan

3 Bunda Seleb yang Melahirkan Bayi Perempuan di Awal 2025

Amrikh Palupi   |   HaiBunda

Jumat, 28 Feb 2025 11:00 WIB

Potret Lesti Kejora dan Sang Putri
Lesti Kejora Melahirkan Bayi Perempuan di Awal 2025/ Foto: Instagram: @lestikejora
Daftar Isi

Di awal tahun 2025, sejumlah selebriti Indonesia membawa kabar bahagia kelahiran anak mereka. Ada yang melahirkan anak pertamanya, ada pula yang baru dikaruniai anak perempuan.

Momen kelahiran anak ini tentu tidak akan dilupakan dan disambut bahagia oleh keluarga besar. Lantas, siapa saja Bunda Seleb yang melahirkan bayi perempuan di awal tahun 2025? Simak yuk penjelasan lengkap dari Bubun berikut ini!

Bunda Seleb melahirkan bayi perempuan di awal 2025

Melansir dari beberapa sumber, berikut 3 Bunda Seleb yang melahirkan bayi perempuan di awal tahun 2025:

1. Mahalini Raharja

Penyanyi Mahalini dan suaminya Rizky Febian menyambut kelahiran anak pertama berjenis kelamin perempuan pada awal tahun 2025. Mahalini melahirkan pada 15 Februari 2025 melalui operasi caesar, Bunda.

Mahalini dan Rizky Febian memberikan nama indah dan penuh makna untuk putri mereka, Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian. Kabar bahagia kelahiran baby Selina ini dibagikan langsung sang ayah di media sosial.

"Bismillahirahmanirahim. Telah lahir buah hati kami “Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian” dengan selamat walafiat pada tanggal 15 Februari 2025. Selamat datang little ⭐️
Semoga kelak menjadi anak yg berbakti, solehah, dan memberikan berkah untuk orang banyak ya nak. Mohon doanya semuanya," tulis Rizky Febian.

2. Kiky Saputri

Setelah mengalami keguguran di kehamilan pertama, komika dan presenter Kiky Saputri akhirnya melahirkan bayi perempuan pada awal Februari 2025. Kehadiran Si Kecil melengkapi kebahagiaan Kiky Saputri dan suaminya Muhammad Khairi.

Kiky melahirkan pada Minggu, 20 Februari 2025, melalui operasi caesar di RSIA Bunda, Jakarta Pusat. Kiky dan suami menyematkan nama indah untuk putri mereka, yakni Kayesha Nadha Khairi, yang artinya anugerah dari Tuhan yang cerdas, cantik, berani dan penuh dengan kebaikan.

"Masya Allah TabarakAllah..Allahummabarik ~~Baby Kayya~~ “Kayesha Nadha Khairi” Anugerah dari Tuhan yang cerdas, cantik, berani dan penuh dengan kebaikan. Aamiin Ya Rabbal Alamin," tulis Kiky Saputri di akun Instagam miliknya. 

3. Lesti Kejora

Penyanyi dangdut Lesti Kejora juga menyambut kelahiran anak kedua berjenis kelamin perempuan pada awal tahun ini. Istri Rizky Billar ini melahirkan pada 25 Januari 2025. 

Lesti dan Rizky Billar memberikan nama putri kecil mereka, Leshia Tivana Billar. Nama tersebut diambil dari nama kedua orangtuanya. Les-nya Leshia dan Ti-nya Tivana sedangkan Billar dari nama belakang ayahnya Rizky Billar. 

Kabar bahagia kelahiran baby Leshia dibagikan oleh Rizky Billar melalui laman instagram-nya. Pria 29 tahun ini turut mengunggah foto-foto proses persalinan sang istri.  

"Alhamdulillah kabar baik tengah menyelimuti keluarga kami karena tepat di tanggal 25 saat jarum jam telah memasuki waktu subuh, kami kehadiran anggota keluarga baru yaitu seorang putri yang cantik dengan paras yang indah, dengan pipi yang merah merona, tatapannya yang membuat terkesima dengan tangisannya yang memecah suasana di kala fajar sedang mempersiapkan kedatangannya," ujarnya, dikutip dari akun Instagram @rizkybillar. 

Demikian 3 Bunda Seleb yang melahirkan bayi perempuan di awal tahun 2025, Bunda. Selamat ya buat kelahiran bayinya!

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(ank/ank)

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda