HaiBunda

KEHAMILAN

7 Tips agar Promil Berhasil bila Bunda dan Ayah Jalani Long Distance Marriage (LDM)

Annisa Aulia Rahim   |   HaiBunda

Sabtu, 26 Apr 2025 19:10 WIB
Ilustrasi long distance marriage/Foto: Getty Images/wichayada suwanachun
Jakarta -

Lagi menjalani program hamil tapi harus berpisah sementara dengan Ayah atau long distance marriage (LDM) sama Ayah? Waduh, pasti rasanya campur aduk, ya. Di satu sisi ingin banget cepat punya momongan, tapi di sisi lain jarak bikin segalanya jadi terasa lebih ribet.

Tapi tenang saja Bunda, meskipun jauh-jauhan, peluang untuk hamil tetap ada, kok! 

Ternyata ya Bunda, ada beberapa studi yang membuktikan bahwa pasangan yang menjalani LDM tetap punya peluang besar untuk berhasil promil, asal punya perencanaan yang matang dan komunikasi yang kuat.


Salah satunya adalah studi yang dipublikasikan oleh Journal of Reproductive Medicine yang menyebutkan bahwa kualitas hubungan emosional antara pasangan berpengaruh besar terhadap keberhasilan promil, bahkan saat mereka tidak tinggal serumah. Jadi, walaupun jauh, asal Ayah dan Bunda saling support, peluang punya momongan tetap terbuka lebar.

Selain itu, penelitian lain yang dipublikasikan dalam Fertility and Sterility Journal juga menyebutkan bahwa mengatur waktu hubungan saat masa subur bisa meningkatkan peluang kehamilan hingga 30-40 persen, walaupun frekuensi pertemuan tidak sering.

Tips promil bila Bunda dan Ayah jalani long distance marriage (LDM)

Yuk, kita intip tips-tips promil sukses buat Bunda dan Ayah yang sedang LDM dikutip dari beberapa sumber:

1. Periksa kesehatan reproduksi dulu, yuk!

Sebelum memulai promil, coba ajak Ayah untuk periksa bareng ke dokter kandungan. Cek kondisi tubuh, tes hormon, atau USG biar tahu apa yang harus disiapkan. Dari sini juga dokter bisa bantu hitung waktu terbaik buat programnya.

2. Manfaatkan masa subur

Nah ini penting banget, Bunda! Coba mulai rajin catat siklus haid dan ovulasi. Masa subur adalah waktu di mana sel telur dilepaskan (ovulasi) dan siap dibuahi. Nah, kalau berhubungan di waktu ini, peluang kehamilan bisa meningkat secara signifikan.

Jadi nanti Bunda bisa atur jadwal ketemuan pas masa subur datang. Momen-momen saat bertemu dan bersama Ayah, jadikan seks sebagai prioritas. Dengan tahu kapan masa subur, Bunda bisa lebih teratur dalam menyusun jadwal hubungan bersama suami. Jangan sampai momen emasnya kelewat! 

3. Jadwalkan pertemuan khusus

Kalau bisa, diskusikan sama Ayah soal jadwal ketemu rutin. Enggak harus sering-sering, tapi pastikan pas ketemu, waktunya pas banget sama masa subur. Jadi momen ketemunya bisa maksimal deh! 

Cobalah untuk menjadwalkan setidaknya dua kali setiap bulan ya Bunda. Jika ada sesuatu acara yang muncul dadakan dan bersamaan dengan waktu seharusnya bepergian bersama pasangan, tolak undangan tersebut. Berkomitmenlah untuk menghabiskan waktu berkualitas dengan pasangan.

4. Kalau perlu, coba konsultasi soal inseminasi

Kalau jaraknya bikin makin sulit, bisa kok pertimbangkan inseminasi buatan atau program bayi tabung. Banyak pasangan LDM yang sukses lewat cara ini, Bunda. Tapi pastikan semuanya atas saran dan pantauan dokter, ya.

5. Jaga pola hidup sehat

Bunda dan Ayah harus kompak nih dalam hal pola hidup sehat. Makan makanan bergizi, olahraga ringan, hindari stres, dan tidur cukup. Walau jauh, saling mengingatkan bisa banget jadi bentuk dukungan manis dari jarak jauh.

6. Jangan lupa komunikasi & support

Meskipun LDM, komunikasi itu penting banget ya Bunda. Enggak cuma ngomongin promil aja, tapi juga kasih semangat satu sama lain. Saling dukung itu bisa bikin hati adem dan mental makin kuat.

7. Minum suplemen rutin

Kalau dokter kasih vitamin atau suplemen, jangan lupa diminum ya, Bunda! Biasanya dokter akan memberi asam folat untuk Bunda dan suplemen penyubur sperma untuk Ayah. Hal kecil sih, tapi pengaruhnya besar lho!

 

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!



(pri/pri)

Simak video di bawah ini, Bun:

Bahayakah Hipertensi saat Hamil? Ini Penjelasan serta Tandanya, Bun

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

Unggahan Tasya Farasya Usai Resmi Cerai Ramai Dikomentari, Intip Potretnya

Mom's Life Annisa Karnesyia

8 Obrolan Ringan yang Sering Dipakai Orang dengan Kecerdasan Emosional Tinggi

Mom's Life Aisyah Khoirunnisa

Putri Isnari Tak Alami Ngidam di Kehamilan Pertama tapi Jadi Sensitif & Mood Swing

Kehamilan Annisa Karnesyia

Menkes Berencana Ubah Rujukan BPJS dari Faskes Bisa Langsung ke RS Tipe A

Mom's Life Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Unggahan Tasya Farasya Usai Resmi Cerai Ramai Dikomentari, Intip Potretnya

8 Obrolan Ringan yang Sering Dipakai Orang dengan Kecerdasan Emosional Tinggi

Putri Isnari Tak Alami Ngidam di Kehamilan Pertama tapi Jadi Sensitif & Mood Swing

Menkes Berencana Ubah Rujukan BPJS dari Faskes Bisa Langsung ke RS Tipe A

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK