HaiBunda

MOM'S LIFE

Kata Cristiano Ronaldo Soal Jadi Ayah Empat Anak

Nurvita Indarini   |   HaiBunda

Senin, 13 Nov 2017 12:00 WIB
Anak keempat Ronaldo lahir/ Foto: Instagram Cristiano Ronaldo
Jakarta - Georgina Rodriguez melahirkan seorang bayi, buah cintanya bersama pesepakbola Cristiano Ronaldo. Bayi perempuan itu dikasih nama Alana Martina. Kelahiran Alana membuat Ronaldo saat ini menjadi sosok ayah beranak empat.

Ya, di usianya yang 32 tahun, Ronaldo sudah punya empat anak. Anak tertuanya bernama Cristiano Ronaldo Jr. Anak selanjutnya adalah sepasang kembar yang diberi nama Eva Maria Dos Santos dan Mateo Ronaldo.

"Alana Martina baru saja lahir. Baik Geo maupun Alana sama-sama luar biasa. Kami sangat bahagia," tulis Ronaldo di akun Instagram-nya.




Sebelumnya si kecil Alana diperkirakan lahir pada 21 November 2017. Namun Alana lahir lebih cepat, tepatnya pada hari Minggu kemarin, 12 November 2017.

Kata Ronaldo pekan lalu, menjadi ayah adalah pengalaman yang sangat luar biasa. "Menjadi ayah merupakan perjalanan yang personal dan unik. Sesuatu yang benar-benar bisa mengubah diriku," ujar Ronaldo, dikutip dari Daily Mail.

Menurutnya, kehadiran anak-anak mengajarkannya banyak hal tentang cinta. Tentang cinta yang sebelumnya belum pernah dia rasakan. Rasa cinta yang berbeda dari cintanya kepada lawan jenis.

"Hal ini membuat saya jadi lebih lembut dan memberi saya perspektif yang berbeda tentang apa yang benar-benar penting dalam hidup saya," imbuh pesepakbola yang bermain untuk Real Madrid ini.

Sebelum Alana lahir, Ronaldo terlihat tidak sabar menantikan kelahiran bayi mungil itu. "Menjadi ayah dan melihat keluargaku tumbuh tanpa diragukan lagi merupakan hal istimewa terbesar yang pernah aku miliki," tambahnya.

Kehadiran anak-anak, bagi Ronaldo, memberikannya banyak senyum dan tawa di hidupnya. Hidupnya menjadi semakin berwarna.

"Menghabiskan waktu bersama mereka, berada bersama mereka, tersenyum dan tertawa bersama mereka telah membawa banyak kebahagiaan dan kegembiraan dalam hidupku," ucap Ronaldo.



Menjadi ayah memang pengalaman yang tak terungkapkan dengan kata-kata. Di balik sosok ayah yang kuat dan tangguh, terkadang tersimpan hal-hal yang tak pernah dibagi pada dunia. Mereka menyimpan dengan rapat kegundahannya. Mereka mematri impian sederhana kelurga kecilnya, lalu berusaha keras mewujudkannya, meskipun untuk itu nggak pernah mudah.

Terkadang ayah butuh mengungkapkan isi hatinya. Nah, bertepatan dengan momen Hari Ayah 12 November kemarin, HaiBunda menyediakan wadah bagi para ayah untuk menyampaikan curahan hatinya. Seperti apa? Bisa disimak di video berikut ini ya, Bun.

[Gambas:Video 20detik]

(Nurvita Indarini/rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

Menyusui Annisa Aulia Rahim

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

Parenting Asri Ediyati

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK