HaiBunda

MOM'S LIFE

5 Cara Jitu Hadapi Serangan 'Mom-Shaming'

Muhayati Faridatun   |   HaiBunda

Minggu, 02 Dec 2018 14:05 WIB
Cara jitu hadapi serangan mom-shaming/ Foto: Istock
Jakarta - Sebagai orang tua, Bunda memang harus siap menerima tanggapan bahkan kritikan, terutama soal pola asuh anak. Meski terkadang, sulit rasanya untuk berdamai dengan komentar pedas orang lain.

Perdebatan tak berujung misalnya ketika Bunda memutuskan untuk melahirkan secara normal atau operasi caesar, kemudian memberi ASI eksklusif atau susu formula, juga saat memilih bekerja lagi atau jadi ibu rumah tangga saja.


Di media sosial, para ibu pun kerap beradu argumen tentang hal tersebut. Tidak saling kenal tapi terlihat merasa paling benar dengan pilihan masing-masing. Mereka bahkan menghakimi ibu lain yang tidak sependapat.


Ini lho Bun, yang belakangan dikenal dengan istilah mom-shaming. Ibu yang dikritik dan dihujat akhirnya akan merasa dipermalukan. Tapi jangan khawatir, berikut lima cara jitu menghadapi serangan mom-shaming seperti dilansir Psychology Today:
Ilustrasi keluarga bahagia/ Foto: Istock
1. Nikmati kritikan dan hujatan

Pahami bahwa segala kritikan dan hujatan akan membuat sebagian orang merasa lebih baik. Jadi, Bunda nikmati saja dan jangan terlalu dipikirkan.

2. Kurangi waktu bersama 'si nyinyir'

Lebih baik sering menghabiskan waktu dengan orang-orang yang mendukung keputusan Bunda, daripada membuang waktu bersama orang yang hobi menghujat.

3. Jangan mudah terpengaruh

Jangan terpengaruh dengan unggahan teman yang pola asuhnya terlihat mulus-mulus saja. Yang harus Bunda ingat, selain untuk berbagi kebahagiaan, media sosial juga wadah untuk pencitraan.


4. Pahami ungkapan 'No body is perfect'

Bunda harus menerima bahwa suatu hari pasti akan merasa kacau. Tidak ada manusia yang sempurna dan hampir semua orang tua pasti pernah berbuat kesalahan.

5. Percaya diri

Orang tua harus memiliki kepercayaan diri dalam memutuskan apapun tentang anak. Yakinlah kalau Bunda paling tahu apa yang terbaik untuk anak, bukan apa kata orang lain.

"Kritikan dan hujatan bisa membuat orang tua tidak yakin dengan pilihannya. Tapi, Anda harus punya kata-kata jitu ketika harus memperdebatkan pilihan Anda," tegas psikolog sosial asal Amerika Serikat, Susan Newman PhD.

(muf/muf)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

Benarkah Minuman Isotonik Bisa Memicu Kontraksi Jelang Persalinan?

Kehamilan Ajeng Pratiwi & Sutan Muhammad Aqil

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

Menyusui Annisa Aulia Rahim

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

Parenting Asri Ediyati

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

Menkes Berencana Ubah Rujukan BPJS dari Faskes Bisa Langsung ke RS Tipe A

30 Inspirasi Nama Anak Sulung Laki-laki dari Artis Indonesia dan Artinya

Benarkah Minuman Isotonik Bisa Memicu Kontraksi Jelang Persalinan?

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK