HaiBunda

MOM'S LIFE

Resep Risoles Mayonaise Keju Ayam Sayur, Camilan Pas di Akhir Pekan

Radian Nyi Sukmasari   |   HaiBunda

Sabtu, 09 Feb 2019 12:33 WIB
Ilustrasi risoles mayonnaise/ Foto: iStock
Jakarta - Di akhir pekan kali ini belum ada kegiatan, Bun? Daripada bengong di rumah gimana kalau bikin camilan yang mudah dibuat yaitu resep risoles mayonaise keju ayam sayur.

Cara membuatnya nggak susah kok. Terlebih kalau mengajak si kecil Bunda bisa jadi punya quality time sama mereka deh. Risoles ini bisa jadi camilan bergizi dengan adanya perpaduan sayur dan daging.

Yuk segera cek bahan apa aja yang dibutuhkan dan bagaimana cara membuatnya bersama chef Lady De Laura dari program Semua Bisa Masak Trans TV.


Bahan:

Kulit
- 200 gram tepung terigu
- 2 sdt susu bubuk
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 2 butir telur
- 250 ml air
- 1 sdm minyak sayur

Isian
- 1 sdm margarin
- 2 sdm keju parut
- 1 buah bawang bombay
- 100 gram mix vegetable
- 100 gram daging cincang
- 1 sdm kaldu bubuk
- 1 sdm tepung terigu
- 2 sdm susu bubuk
- 4 lembar keju
- 1 butir telur
- 150 gram tepung panir
- 100 gr mayonnaise



Resep risoles mayonnaise/ Foto: Semua Bisa Masak Trans TV
Cara membuat:

1. Cincang bawang bombay.

2. Buat isian risol dengan memanaskan margarin di teflon. Masukkan bawang bombay, daging cincang, mix vegetable, keju parut, susu bubuk, tepung terigu, air, kaldu bubuk. Aduk hingga rata. Sisihkan.

3. Untuk membuat kulit risoles, masukkan tepung terigu, merica, garam, telur, susu bubuk, minyak sayur, dan air sedikit demi sedikit.

4. Tuang adonan kulit risol dan masak hingga matang.

5. Siapkan kulit risol. Beri isian, keju lembaran, dan mayonnaise.

6. Lipat kulit risol hingga berbentuk segi empat.

7. Celupkan risol di kocokan telur, lalu gulingkan ke tepung panir.

[Gambas:Video 20detik]

(rdn/rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Terpopuler: Momen Victoria Beckham Bareng Spice Girls

Mom's Life Annisa Karnesyia

Deretan Artis Punya Villa Mewah di Bali, Anggun C. Sasmi Bangun Hunian Semi Outdoor

Mom's Life Amira Salsabila

Momen Ultah ke-2 Fatimah Anak Tasyi Athasyia, Kostumnya Unik & Menggemaskan

Parenting Nadhifa Fitrina

Cara Open To Work di LinkedIn seperti Dilakukan Prilly Latuconsina saat Cari Kerja

Mom's Life Arina Yulistara

5 Potret Apartemen Gisela Cindy di Kanada, Ada Balkon View Pemandangan Kota

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Terpopuler: Momen Victoria Beckham Bareng Spice Girls

Deretan Artis Punya Villa Mewah di Bali, Anggun C. Sasmi Bangun Hunian Semi Outdoor

Momen Ultah ke-2 Fatimah Anak Tasyi Athasyia, Kostumnya Unik & Menggemaskan

Cara Open To Work di LinkedIn seperti Dilakukan Prilly Latuconsina saat Cari Kerja

5 Dongeng Islami tentang Kisah Nabi untuk Dibacakan Sebelum Tidur ke Anak

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK