Serunya 7 Momen Quality Time Irfan Hakim Bersama Keempat Anaknya
Instagram |
HaiBunda
Senin, 25 Mar 2019 07:01 WIB
Di tengah kesibukan kerja, Irfan Hakim selalu menyempatkan waktu berkumpul bersama istri dan keempat anaknya. Irfan selalu punya cara membuat keluarganya happy.
Mengajak foto anak merupakan tantangan tersendiri untuk orang tua, termasuk Irfan dan istrinya, Della Sabrina. Ketiga kakaknya sudah kompak, eh adik Djalu malah enggak fokus nih, Bun. (Foto: Instagram @irfanhakim75)
Makan bareng sama Bunda Della dan anak - anak. Serombongan jadi ramai ya, Bun. Seru melihat kebersamaan mereka. (Foto: Instagram @irfanhakim75)
Irfan mengajak keempat anak-anaknya berkuda di Gunung Bromo, Jawa Timur. Bunda Della jauh banget jaraknya sampai hampir enggak kelihatan. (Foto: Instagram @irfanhakim75)
Enggak cuma berkuda, keluarga yang dipanggil De'hakim ini naik Jeep saat berlibur ke Bromo. (Foto: Instagram @irfanhakim75)
Keseruan keluarga mereka bisa tercipta lewat hal-hal sederhana, Bun. Salah satunya ketika mencoba MRT baru yang beroperasi lewat jalur Lebak Bulus - Bundaran HI. (Foto: Instagram @irfanhakim75)
Waktu berbelanja bulanan terasa menyenangkan ketika Ayah Irfan bisa menemani Bunda dan anak-anak. Tapi, muka Dek Djalu kok ketutupan sih. He-he-he. (Foto: Instagram @irfanhakim75)
Dek Djalu kok nangis ya? Bikin foto keluarga jadi enggak kompak, sampai Ayah Irfan bilang ini merupakan bukti susahnya dapat foto keluarga yang perfect. He-he-he. (Foto: Instagram @irfanhakim75)