HaiBunda

MOM'S LIFE

Ustaz Riza Muhammad Ditahan di Imigrasi Hong Kong, Istri Nangis Minta Doa

Maya Sofia   |   HaiBunda

Sabtu, 23 Nov 2019 15:44 WIB
Ustaz Riza Muhammad bersama sang istri/ Foto: Rengga Sancaya
Jakarta - Kabar tak mengenakkan datang dari Ustaz Riza Muhammad. Ustaz Riza mengabarkan bahwa ia ditahan di Imigrasi Hong Kong.

Ustaz Riza Muhammad sedianya akan mengisi acara Maulid Nabi Muhammad SAW di Hong Kong. Namun saat tiba di negara tersebut, ia langsung ditahan di Imigrasi tanpa alasan yang jelas.


"Enggak nyangka bakalan begini, tanpa sebuah alasan," ujarnya dikutip dari akun Instagram @ustdzrizamuhammad.


Kabar ini pun sudah didengar oleh sang istri, Indri Giana. Indri yang telah dikaruniai dua orang anak dari pernikahannya dengan Ustaz Riza langsung memberikan respons lewat akun Instagram.

Indri menuturkan bahwa hingga beberapa jam yang lalu sang suami masih ditahan di Imigrasi Hong Kong. Menurut Indri, tak ada alasan yang jelas kenapa sang suami ditahan oleh pihak Imigrasi setempat.

Ustaz Riza Muhammad saat dicekal di Hong Kong. (Foto: Dok. Pribadi)

"Mereka bilang hanya pemerintah sanalah yang mempunyai alasan memasukkan dan mengeluarkan orang yang mereka inginkan dan tidak bisa diberi tahu," ujar Indri.

Perempuan yang sempat membintangi beberapa judul film dan sinetron ini mengungkapkan bahwa hanya asisten sang suami saja yang berhasil lolos. Pun, lanjut dia, masih belum jelas kapan Ustaz Riza dipulangkan kembali ke Indonesia.

"Sedih sekali rasanya. Perjuangan dakwah seorang guru. Sabar sayang ini ujian dakwah. Lindungi guru kami ya Allah," tuturnya.

Dalam caption foto, Indri juga menuliskan permintaan doa kepada masyarakat Indonesia disertai emoticon menangis. "Mohon doanya ya sahabat semua."

(som/som)

TOPIK TERKAIT

TERPOPULER

Cerita Keseruan Ines Nabila Dukung Sienna di Acara Sekolah, dari Konsumsi hingga Dokumentasi

Mom's Life Amira Salsabila

3 Kalimat Orang Tua yang Bisa Meningkatkan Kecerdasan Emosional & Intelektual Anak

Parenting Nadhifa Fitrina

Suri Jabrik Ponakan Luna Maya yang Cantik dan Jago Surfing, Intip Potretnya

Mom's Life Amira Salsabila

Momen Bahagia Nita Vior Kontrol Kehamilan Pertama Ditemani Suami dan Ibunda

Kehamilan Annisa Karnesyia

Sering Buang Air Kecil jadi Tanda Hamil, Kenali Bedanya dengan Gejala Infeksi Saluran Kemih

Kehamilan Annisa Karnesyia

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

8 Barang yang Harus Dibuang dari Rumah Menurut Pakar

Resep Bento Cake Lucu & Aesthetic yang Mudah Dibuat

Sering Buang Air Kecil jadi Tanda Hamil, Kenali Bedanya dengan Gejala Infeksi Saluran Kemih

3 Kalimat Orang Tua yang Bisa Meningkatkan Kecerdasan Emosional & Intelektual Anak

Cerita Keseruan Ines Nabila Dukung Sienna di Acara Sekolah, dari Konsumsi hingga Dokumentasi

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK