Jakarta -
Baru-baru ini telah viral di media sosial tentang wanita muda asal Malang, Naima Maheswari yang menikah 12 hari. Singkat cerita, Nay (panggilannya) telah mengenal suaminya sejak 2018. Namun, tak lama berkomunikasi secara intensif pada April 2019, ia dilamar.
Nay mengaku jatuh hati pada suaminya karena basis agamanya yang baik dan bisa membiayai ibunya dengan layak. Saat dilamar, Nay bilang bukan dari pihaknya yang menentukan tanggal pernikahan. Pihak suaminya lah yang menentukan.
"Kalau di Jawa kan tanggal pernikahan itu yang tentukan dari pihak perempuan kan. Jadi di samping aku juga belum siap mental dan finansial, tapi aku berusaha mengerti keputusan orang tua aku dan orang tua dia juga," kata Nay kepada
HaiBunda lewat telepon.
Nay dan suami akhirnya menikah pada 13 Desember 2019. Namun, sebelum dan sesudahÂ
pernikahan ia memiliki konflik dengan ipar dan mertuanya. Pada hari ke-12, pada 25 Desember 2019, Nay ditinggal suami tanpa alasan jelas.
Ia dan keluarga sangat terpukul. Butuh empat hari untuk sang ayah kembali menguatkan keluarganya, terutama Nay.
"Ayah sih ke kamar, minta lupain semuanya, mencoba bangkit," tuturnya.
Nay berusaha bangkit dan akhirnya bisa menulis kisahnya di Twitter untuk mencari dukungan tambahan. Ia pun memiliki pesan untuk para perempuan, terutama yang akan menikah.
"Pesannya sih lebih selektif lagi kalau milih pasangan, tolok ukurnya itu bukan cuma finansial dan agamanya dia. tapi lihat cara dia marah, cara menangani emosinya sendiri," kata Nay.
"Cara dia perlakukan orang kalau pas dia marah gimana, cara dia menghargai orang juga. Jadi bukan tampang finansial saja. Banyak yang perlu dipelajari," ujarnya.
Nay meminta semua perempuan untuk mengenali keluarga dari suami. Pastikan keluarganya bisa menerima kurang dan lebihnya.
"Semoga ini berhenti di aku saja sih," kata Nay kepada
HaiBunda.
Simak juga video tentang kiat jalani LDR ala Tasya Kamila:
[Gambas:Video Haibunda]
(aci/som)