HaiBunda

MOM'S LIFE

Ide Dekorasi Kamar Tidur Rumah Minimalis agar Terlihat Luas

Annisa Karnesyia   |   HaiBunda

Rabu, 18 Mar 2020 14:02 WIB
Kamar tidur di rumah minimalis/ Foto: Getty Images/iStockphoto/vicnt
Jakarta - Kamar tidur menjadi ruangan inti untuk menenangkan pikiran dan beristirahat. Untuk itu, kamar tidur harus dibuat senyaman mungkin dan tak membosankan, Bun.

Dalam mendekorasi kamar tidur di rumah minimalis, Bunda enggak perlu mengganti banyak barang. Hanya dengan menambahkan beberapa sentuhan, kamar yang kecil bisa terlihat luas.


Nah, melansir dari berbagai sumber, berikut ide dekorasi kamar tidur di rumah minimalis yang simple. Pastinya bisa bikin ruangan terlihat luas ya.


1. Warna cat dinding

Menurut Interior Designer Anies Walsh, kita bisa menggunakan cat berwarna muda, Bun. Warna seperti abu-abu muda bisa membuat ruangan kamar yang kecil terlihat luas.

"Cat dinding dengan nuansa muda bisa memberikan (kesan) ruangan menjadi terasa lebih luas," kata Anies, dalam acara The Project Trans TV, dikutip HaiBunda, Rabu (18/3/2020).

2. Lantai kamar tidur

Untuk lantai, Anies menyarankan untuk menggunakan jenis lantai vinyl, yaitu bahan penutup permukaan lantai sintesis yang terbuat dari bahan PVC. Bunda bisa meniru motif termasuk bentuk kayu.

"Lantai pakai material vinyl, tekstur kayu bernuansa sama dengan dinding," ujar Anies.

Kamar tidur di rumah minimalis/ Foto: Getty Images/iStockphoto/vicnt

3. Memilih tempat tidur

Dilansir My Domaine, pilihlah tempat tidur yang sederhana. Gunakan juga seprai linen berwarna putih atau berbahan wol agar terkesan minimalis. Bila perlu pilih tempat tidur yang rendah, Bun.

4. Furnitur di kamar tidur

Pilihlah furnitur yang rendah agar ruangan terkesan luas dengan langit-langit tinggi. Misalnya furnitur meja atau rak buku. Cara ini sangat membantu jika tempat tidur juga diposisikan rendah.


5. Lampu tidur

Bunda harus konsisten dengan lampu di kamar tidur ya. Sebaiknya disamakan dengan warna ruangan yang bernuansa muda.

Simak juga ide dekorasi kamar tidur rumah minimalis, di video berikut:

(ank/rdn)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Potret Beby Tsabina dan Keluarga, Bunda hingga Anak Dipuji Good Looking Semua

Mom's Life Annisa Karnesyia

Penyakit Ginjal Naik jadi Penyebab Kematian Global Top 10, Ini Gejala yang Perlu Diwaspadai

Mom's Life Amira Salsabila

Tanda Anak Mengalami Child Grooming dan Alasan Mereka Tidak Melawan

Parenting Angella Delvie Mayninentha & Fauzan Julian Kurnia

Potret Lesti Kejora Gelar 7 Bulanan Kehamilan dan Gender Reveal Calon Anak Ketiga

Kehamilan Annisa Karnesyia

66 Soal Ujian Matematika Kelas 4 SD Semester 1 dan Kunci Jawabannya

Parenting Nadhifa Fitrina

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Biaya Promil di Rumah Sakit & Klinik Fertilitas di Jakarta & Bekasi

66 Soal Ujian Matematika Kelas 4 SD Semester 1 dan Kunci Jawabannya

Penyakit Ginjal Naik jadi Penyebab Kematian Global Top 10, Ini Gejala yang Perlu Diwaspadai

Rencana Pernikahan El Rumi dan Syifa Hadju Diungkap Ahmad Dhani, Dalam Waktu Dekat Bun

Tanda Anak Mengalami Child Grooming dan Alasan Mereka Tidak Melawan

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK