HaiBunda

MOM'S LIFE

Resep: Roti Jala, Makin Nikmat dengan Kuah Kari

Siti Hafadzoh   |   HaiBunda

Minggu, 21 Jun 2020 16:47 WIB
Resep Roti Jala, Makin Nikmat dengan Kuah Kari/ Foto: iStock
Jakarta -

Salah satu jajanan yang sedang populer adalah roti jala. Camilan yang satu ini memiliki cita rasa yang asin dan cocok disajikan dengan kuah kari.

Biasanya, roti jala disajikan dengan kari ayam atau kambing. Kedengarannya lezat ya, Bunda?

Ikuti resep roti jala yang dikutip dari buku Resep Aneka Jajanan berikut ini yuk.


Bahan-bahan:

75 mililiter (ml) santan kental
425 ml air
225 gram tepung terigu
1 sendok teh (sdt) garam
1 butir telur ukuran kecil
Minyak goreng untuk mengoles wajan

Ilustrasi roti jala/ Foto: iStock

Cara membuat:

1. Campur santan dengan air.

2. Di wadah terpisah, campur tepung dengan garam. Buat lubang di tengahnya.

3. Masukkan telur kocok, aduk sambil perlahan masukkan santan.

4. Aduk hingga jadi adonan yang licin dan rata.

5. Saring adonan dengan saringan, tekan-tekan dengan punggung sendok kalau adonan menggumpal.

6. Masukkan adonan ke dalam botol dengan corong atau bisa menggunakan sendok.

7. Panaskan wajan anti-lengket dan olesi minyak.

8. Tuang adonan ke atas wajan dan bentuk seperti jala.

9. Tunggu hingga adonan matang.

10. Taruh di atas piring, gulung atau lipat sesuai selera.

11. Roti jala siap disajikan. Lebih enak kalau ditambah kuah kari, Bunda.

Lihat juga resep cumi di video berikut ini yuk.

(sih/jue)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Seperti Aurelie Moeremans, 6 Artis Indonesia Ini Menuangkan Kisah Hidupnya ke dalam Buku

Mom's Life Annisa Karnesyia

Panduan Cara Menanam Kangkung di Rumah untuk Pemula & Lahan Sempit

Mom's Life Arina Yulistara

Intip 5 Potret Rumah Artis di Luar Negeri, Ada yang Bergaya Modern hingga Klasik

Mom's Life Annisa Karnesyia

5 Resep Mencegah Pikun, Bagus untuk Kesehatan Otak

Mom's Life Amira Salsabila

Ternyata Jangan Langsung Nyalakan Lampu Saat Masuk Kamar Hotel, Simak Alasannya

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Mengenal Postcoital Dysphoria, Rasa Sedih setelah Berhubungan Intim

Panduan Cara Menanam Kangkung di Rumah untuk Pemula & Lahan Sempit

Seperti Aurelie Moeremans, 6 Artis Indonesia Ini Menuangkan Kisah Hidupnya ke dalam Buku

3 Dongeng Gajah dan Semut untuk Diceritakan Sebelum Tidur

5 Resep Mencegah Pikun, Bagus untuk Kesehatan Otak

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK