HaiBunda

MOM'S LIFE

Resep Donat Tanpa Kentang, Empuk dan Sederhana

Kurnia Yustiana   |   HaiBunda

Jumat, 21 Aug 2020 20:50 WIB
Ilustrasi donat tanpa kentang/Foto: iStock
Jakarta -

Donat kentang belakangan sedang hits dengan beragam topping. Namun donat tanpa kentang tentu juga tak kalah nikmat dan mudah dibuat.

Bunda bisa membuat donat tanpa kentang sendiri di rumah, dengan bahan yang mudah didapat. Menu ini pun pas disajikan buat menemani long weekend bareng si kecil.

Berikut ini resep donat tanpa kentang, dikutip dari buku Seri Makanan Favorit: Donat.


Bahan donat tanpa kentang:

350 gram tepung terigu cakra
100 gram tepung terigu segitiga
1 bungkus ragi instan
75 gram gula pasir/gula halus
1/2 sdt garam
2 kuning telur
100 gram margarin/mentega
25 gram susu bubuk
300 cc air es

Donat/ Foto: insider/instagram @peterpandonut

Bahan topping donat tanpa kentang:

  • Secukupnya cooking chocolate, lelehkan
  • Hiasan gula warna-warni

Cara membuat donat tanpa kentang:

  1. Aduk tepung terigu, ragi, gula pasir, garam dan susu bubuk.
  2. Masukkan telur, margarin, terakhir masukkan air es sedikit demi sedikit. Uleni adonan donat dengan tangan hingga kalis.
  3. Tempatkan dalam baskom, tutup dengan kain bersih lembap. Diamkan di tempat hangat selama sekira 20 menit.
  4. Bagi dan timbang adonan sesuai selera, bisa setiap bagian 25 gram atau 50 gram.
  5. Bentuk bulat adonan donat, buat lubang di bagian tengahnya. Bisa juga menggunakan cetakan donat.
  6. Goreng hingga berwarna kuning kecoklatan, angkat, tiriskan.
  7. Olesi dengan cooking chocolate yang telah dilelehkan. Taburi hiasan warna-warni.

Simak juga video resep donat mi:



(kuy/kuy)

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

Menyusui Annisa Aulia Rahim

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

Parenting Asri Ediyati

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK