HaiBunda

MOM'S LIFE

3 Resep Abon Daging Sapi, Praktis Buat Stok Lauk

Kurnia Yustiana   |   HaiBunda

Rabu, 27 Jan 2021 07:04 WIB
Abon daging sapi/Foto: iStock
Jakarta -

Bunda yang masih menyimpan daging sapi di kulkas, bisa nih diolah menjadi abon. Rasa abon yang gurih enak, pastinya pas sekali buat lauk makan nasi.

Menariknya lagi, abon kering bisa tahan lama. Sehingga praktis buat stok lauk di rumah Bunda.

Nah, berikut ini aneka resep abon daging sapi, dikutip dari buku 525 Kumpulan Resep Mak Nyusss, Paket Buku Makanan Pendamping ASI: Edisi Bundling, dan Kitab Masakan: Kumpulan Resep Sepanjang Masa.


1. Resep Abon Daging Sapi

Bahan abon daging sapi:

1/2 kg daging sapi
1 gelas santan kental
Secukupnya minyak goreng

Bumbu halus:

5 siung bawang merah
4 butir kemiri
Secukupnya terasi
Secukupnya gula pasir
Secukupnya garam

Cara membuat abon daging sapi:

1. Cuci daging sampai bersih, lalu direbus sampai empuk. Kemudian diserat-serat halus.
2. Campur semua bumbu yang dihaluskan dengan daging yang sudah halus. Masukkan santan, aduk sampai rata.
3. Bila sudah rata, tumis dengan sedikit minyak sampai kering, angkat.

2. Resep Abon Daging Sapi Gurih

Bahan abon daging sapi gurih:

1 kg daging sapi
300 ml santan kental
2 lembar daun salam
1 potong lengkuas sebesar ibu jari, hancurkan

Bumbu halus:

4 siung bawang putih
2 sdm ketumbar
2 sdm gula merah
Secukupnya garam

Cara membuat abon daging sapi:

1. Rebus daging dengan daun salam dan lengkuas.
2. Setelah daging dirasa empuk, angkat, dan iris tipis-tipis. Pukul daging dengan alat pemukul daging hingga memar, suwir-suwir halus.
3. Panaskan santan dalam panci.
4. Masukkan daging dan bumbu halus. Aduk dengan api kecil sampai santan habis dan daging mengering.
5. Setelah kering, bolak-balik abon agar tidak gosong.
6. Buat abon hingga benar-benar kering agar bisa tahan lama.

Untuk resep abon daging sapi lainnya, klik BACA HALAMAN BERIKUTNYA ya, Bunda.

Simak juga video resep daging lada hitam:

Foto: Mia Kurnia Sari



(kuy/kuy)
Resep Abon Daging Sapi

Resep Abon Daging Sapi

Halaman Selanjutnya

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

Mom's Life Annisa Karnesyia

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

Menyusui Annisa Aulia Rahim

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

Parenting Asri Ediyati

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

Kehamilan Annisa Karnesyia

15 Kalimat yang Sering Digunakan Orang dengan EQ Rendah

Mom's Life Amira Salsabila

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur

7 Artis Perempuan Indonesia Berprestasi di Bidang Akademik, Sekolah hingga S3

10 Resep Masakan untuk Anak 2 Tahun yang Susah Makan

12 Cara Baru Mendiagnosis dan Mengobati Kanker, Termasuk Payudara

11 Penyebab Telat Haid Selain Hamil, Perhatikan Kenaikan Berat Badan Bun

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK