MOM'S LIFE
7 Resep Menu Sehari-hari Serba Gorengan
Khalishah Nabilah | HaiBunda
Senin, 22 Mar 2021 19:58 WIBMenu sehari-hari yang digoreng begitu nikmat dimakan dengan nasi hangat. Suami dan si kecil di rumah pasti suka ya, Bunda.
Mulai dari bakso tahu goreng hingga perkedel, semua enak dan mudah dibuat. Dikutip dari buku Home Cooking ala Xander’s Kitchen, berikut resep menu sehari-hari serba gorengan yang bisa Bunda coba.
1. Bakso Tahu Goreng
Bahan:
Tahu putih/tahu kulit secukupnya
250 g ikan tenggiri yang telah dihaluskan
4 sdm sagu/tapioka
1 butir putih telur
3 siung bawang putih, haluskan
3 butir bawang merah, iris halus
2 batang seledri, iris halus
Garam, gula, dan merica secukupnya
Cara Membuat:
- Potong tahu bentuk segitiga, kerat-kerat tahu dengan pisau. Sisihkan. Jika menggunakan tahu kulit, adonan bisa langsung diisi ke dalam tahu.
- Campur ikan dan bahan-bahan lain, aduk rata.
- Ambil sebagian adonan, bungkus tahu dengan adonan.
- Goreng bakso tahu sampai matang. Sajikan.
2. Perkedel Kentang
Bahan:
500 g kentang
5 butir bawang merah
5 siung bawang putih
1 batang seledri, iris halus
1 sdt merica
1 butir telur
Garam, gula secukupnya
Bahan Pencelup:
1 butir telur, kocok lepas
Cara Membuat:
- Kupas, cuci, potong-potong kentang lalu goreng sampai matang.
- Panas-panas haluskan kentang. Sisihkan.
- Tumis bawang merah, bawang putih, dan merica hingga layu dan harum. Angkat, tumbuk halus.
- Campur kentang dengan tumisan bawang yang telah dihaluskan. Tambahkan seledri, telur, garam, dan gula secukupnya.
- Bentuk perkedel sesuai selera.
- Panaskan minyak dalam wajan, celupkan perkedel yang sudah dibentuk ke dalam kocokan telur. Goreng perkedel sampai matang.
3. Perkedel Tahu
Bahan:
1 buah tahu putih ukuran besar
1 butir telur
Seledri, iris halus
Udang secukupnya, cincang
2 sdm tepung terigu
Garam, gula dan merica secukupnya
Cara Membuat:
- Haluskan tahu dengan garpu.
- Campurkan tahu dengan bahan-bahan lain. Aduk rata.
- Bentuk adonan dengan sendok.
- Panaskan minyak. Goreng perkedel tahu sampai matang. Angkat. Sajikan.
4. Otak-Otak Goreng
Bahan:
200 g ikan yang sudah dihaluskan (tenggiri/kakap)
1 butir telur
3 siung bawang putih, haluskan
4 butir bawang merah, haluskan
1 batang daun bawang, iris halus
80 g sagu tani/tapioka
Garam, gula, dan merica secukupnya
Air dingin/air es secukupnya untuk merendam otak-otak
Cara Membuat:
- Campur semua bahan jadi satu, aduk rata.
- Ambil sedikit adonan, letakkan di telapak tangan gulung sampai ujungnya meruncing.
- Rebus adonan otak-otak di air mendidih sampai matang, tandanya mengapung. Angkat.
- Masukkan otak-otak yang sudah direbus ke dalam air dingin/es. Lakukan sampai habis. Tiriskan.
- Goreng otak-otak dalam minyak panas sampai kuning kecokelatan.
Untuk resep lainnya, klik baca halaman berikutnya ya, Bunda.
Simak juga video resep pepes tahu:
RESEP MENU SEHARI-HARI SERBA GORENGAN
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Resep Chia Pudding, Cocok untuk Camilan dan Sarapan Ibu Hamil
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
7 Resep Masakan Berkuah Tanpa Santan untuk Menu Sehari-hari yang Enak dan Bergizi
10 Resep Menu Sehari-hari yang Murah Meriah
3 Resep Tumis Praktis Pakai Tuna hingga Ayam
10 Resep Masakan Rumahan yang Praktis, Termasuk Nasi Kuning Magic Com
TERPOPULER
KPR Lunas, Andhara Early Gunting Semua Kartu Kredit agar Tak Lagi Berutang dan Hindari Riba
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Kompak Banget, Potret Nikita Willy dan Nona Willy Liburan Bareng Suami dan Anak ke Jepang
Mengenal Protein Energy Ratio dan Pentingnya untuk Tumbuh Kembang Anak
Pesona Moka Fang Istri Aaron Kwok Setelah Melahirkan Anak Ketiga, Tunai Pujian Bun
7 Cara Menghadapi Mertua Egois yang Selalu Memaksakan Kehendak
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Atalia Praratya Tak Kuasa Tahan Tangis Curhat Diterpa Badai Ujian Hidup
-
Beautynesia
5 Tanda Rumah yang Dapat Tunjukkan Penghuninya Dilanda Stres
-
Female Daily
Dreamgirls The Musical oleh Glitz Production Hadirkan Sentuhan Pesona Broadway di Jakarta
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Potret Cantik 'Dewi eSports' yang Curi Perhatian di Acara LoL Worlds 2025
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!