
moms-life
Aa Gym Bantah Zalim ke Teh Ninih, Ungkap Paling Cinta Istri
HaiBunda
Senin, 07 Jun 2021 10:30 WIB

Rumah tangga Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym dan istrinya, Ninih Mutmainah tengah menuai sorotan. Sikap asli Aa Gym kepada Teh Ninih dibeberkan oleh sang putra, Muhammad Ghaza Al Ghazali.
Ghaza menyebut sang Ayah telah menggantung Ninih Mutmainah usai bercerai pada 5 Juni 2020. Ia juga mengatakan tidak bisa diam jika melihat sang Bunda dipermainkan.
Namun putra Aa Gym dan wanita yang akrab disapa Teh Ninih itu akhirnya mengaku salah. Sebab curhat tersebut justru membuat keluarga mereka menjadi sorotan dan menuai polemik.
"Saya tidak akan melakukan pembenaran terhadap apa yang saya lakukan. Ya, cara yang saya lakukan ini salah. Saya minta maaf kepada semuanya. Saya minta maaf atas kehebohan ini. Saya minta maaf kepada pihak manapun yang merasa dirugikan," tulis Ghaza di Facebook.
Kendati demikian, Ghaza menyebutkan hal yang telah dilakukannya adalah cara terbaik untuk keluarga. Ia telah memikirkannya matang-matang.
Usai kabar tersebut beredar ke publik, muncul sebuah tayangan yang memperlihatkan respon Aa Gym. Ia membantah tudingan telah berbuat zalim kepada Teh Ninih seperti yang dibicarakan oleh sang putra.
Aa Gym mengaku sangat mencintai Teh Ninih. Wanita yang dinikahinya pada 1988 silam itu telah memberinya tujuh orang anak.
Bagaimana jawaban Aa Gym mendengar curhat sang putra? TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI.
Bunda, saksikan juga video hikmah perceraian di mata Kirana Larasati:
(anm/som)ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
Teh Ninih Bagikan Tips Parenting Bareng Ghaida, Netizen: Pantas Anak Lelakinya Sayang

Mom's Life
Mengagetkan! Teh Ninih Ternyata Ingin Segera Ceraikan Aa Gym, Kenapa?

Mom's Life
Heboh Aa Gym Sebut Teh Ninih Turun Mesin, Komnas Perempuan Singgung Kekerasan Psikis

Mom's Life
Ucapan Aa Gym ke Teh Ninih Dinilai Menyakitkan, Musyrik hingga Turun Mesin

Mom's Life
Aa Gym Bilang Paling Cinta, Teh Ninih Posting soal Perusak Kebahagiaan

Mom's Life
Sempat Ingin Pisah dari Teh Ninih, Aa Gym Kini Cabut Gugatan Cerai
HIGHLIGHT
HAIBUNDA STORIES
REKOMENDASI PRODUK
INFOGRAFIS
KOMIK BUNDA
FOTO
Fase Bunda