MOM'S LIFE
Selain Skincare Wajib, 5 Jenis Masker Ini Juga Bikin Kulit Wajah Bunda Kinclong
Mutiara Putri | HaiBunda
Sabtu, 04 Sep 2021 06:30 WIBMenjaga dan merawat kesehatan kulit adalah hal yang penting dilakukan oleh setiap orang, Bunda. Selain menggunakan berbagai macam skincare, Bunda juga bisa gunakan masker wajah sebagai pelengkap perawatan kulit, lho.
Akhir-akhir ini, masker wajah sangat populer dan sering dicari para pecinta skincare, Bunda. Nyatanya, ada lebih dari 400 jenis produk masker yang diluncurkan.
Menggunakan masker sebagai pendukung dan pelengkap rutinitas skincare Bunda juga tak bisa seenaknya, nih. Bunda perlu sesuaikan jenis masker yang akan digunakan dengan jenis kulit Bunda.
Masker paling baik digunakan seminggu sekali. Meski begitu, ada beberapa jenis masker yang bisa digunakan tiga kali seminggu.
Bunda juga harus melihat petunjuk yang ada pada kemasan masker, ya. Perhatikan juga bahan-bahan dan formula yang terkandung dalam masker sebelum Bunda mengaplikasikannya.
Jenis masker untuk merawat kulit
Sebelum memilih masker yang tepat, Bunda perlu ketahui jenis-jenis masker yang biasanya digunakan untuk bantu merawat kulit, nih. Melansir dari berbagai sumber, berikut ini deretannya.
1. Sheet mask
Masker lembar atau sheet mask merupakan potongan kertas sekali pakai yang mengandung serum dan terbungkus rapi, Bunda. Setelah menggunakan masker ini, serum akan menempel pada kulit sehingga akan bantu melembapkan area yang kering.
Menurut seorang dokter kulit, Dr. Joshua Zeichner, sheet mask memiliki fungsi untuk menghidrasi kulit, Bunda. Sheet mask juga memiliki bahan yang tinggi penyerapan dalam waktu yang singkat.
"Saya selalu merekomendasikan untuk menyimpannya di lemari es untuk mendapatkan manfaat anti-inflamasi juga," katanya melansir dari laman New York Times.
2. Mud atau clay mask
Mud mask atau clay mask merupakan masker yang banyak dipilih nih, Bunda. Biasanya, teksturnya kental dan memiliki warna hijau, cokelat, hingga abu-abu.
Masker ini bisa menarik kotoran dan minyak yang ada di pori-pori, Bunda. Kalau Bunda punya kulit berminyak, kombinasi, hingga kusam, Bunda bisa pilih masker yang satu ini untuk dimasukkan ke dalam rutinitas skincare.
"Ini menyerap minyak dan dapat memiliki efek pengelupasan ringan - jadi sangat bagus untuk area berminyak. Namun, Anda tidak harus mengoleskannya ke seluruh wajah. Anda dapat menargetkan hanya beberapa area," kata Dr. Zeinchner.
Klik baca halaman berikutnya yuk, Bunda.
Bunda, simak juga video skincare anti aging buatan lokal di bawah Rp150 ribu berikut ini:
(mua/fir)
SLEEPING MASK HINGGA NATURAL MASK
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
6 Masker untuk Mencerahkan Wajah, Skincare Alami Bisa Dibuat Sendiri di Rumah
Bunda Sering Ganti Skincare? Ini Dampak Buruk yang Bisa Terjadi
Skincare Pagi dan Malam Terbaik untuk Jenis Kulit Berminyak, Begini Urutannya
Anti Ribet! 4 Langkah Skincare Pagi dan Malam
TERPOPULER
Desainer Gaun Pengantin Vera Wang Ulang Tahun ke-76, Ini Potretnya yang Stylish dan Awet Muda
Turun 72 Kg Tanpa Diet Ekstrem, Ini Cara Nyata Turunkan Berat Badan
10 Negara yang Diyakini Tetap Aman Meski ada Perang Dunia, Ada Indonesia?
Unik! SMP Ini Minta Siswa Belajar Sambil Menari untuk Tingkatkan Kecerdasan Otak
5 Potret Kaneishia Putri Bungsu Dede Yusuf yang Kini Ikuti Jejak Sang Ayah Jadi Aktris
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Sikat Gigi Anak, Bulu Aman dan Lembut
ZAHARA ARRAHMAREKOMENDASI PRODUK
7 Pilihan Kotak Bekal Anak, Temukan yang Pas untuk Si Kecil
PritadanesREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Desainer Gaun Pengantin Vera Wang Ulang Tahun ke-76, Ini Potretnya yang Stylish dan Awet Muda
Turun 72 Kg Tanpa Diet Ekstrem, Ini Cara Nyata Turunkan Berat Badan
Unik! SMP Ini Minta Siswa Belajar Sambil Menari untuk Tingkatkan Kecerdasan Otak
10 Negara yang Diyakini Tetap Aman Meski ada Perang Dunia, Ada Indonesia?
5 Potret Kaneishia Putri Bungsu Dede Yusuf yang Kini Ikuti Jejak Sang Ayah Jadi Aktris
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Profesi Mentereng, Profil Alya Nabila istri Gunawan Dwi Cahyo Eks Suami Okie Agustina
-
Beautynesia
Nggak Bikin Luntur! Simak 5 Cara Terbaik Reapply Sunscreen di Atas Makeup
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
7 Inspirasi Foto Pre-wedding Gaya Elegan dari Luna Maya dan Maxime Bouttier
-
Mommies Daily
Baru di Minggu Ini: Rumah Atsiri Buka Store di Jakarta hingga Keluarga Cerdas Berinternet dari Google dan YouTube Indonesia