
moms-life
5 Cara Membersihkan Kerak Kamar Mandi, Pakai Lemon hingga Baking Soda
HaiBunda
Jumat, 06 May 2022 09:20 WIB

Kamar mandi merupakan tempat berkumpulnya bakteri yang perlu dibersihkan secara rutin. Kamar mandi yang bersih tentu membuat penghuninya bisa menggunakan ruang tersebut dengan nyaman.
Idealnya, kamar mandi dibersihkan setiap 2-3 kali sehari. Jika jarang dibersihkan, area yang lembap atau sering terkena cipratan air akan berlumut dan licin, bahkan berkerak dan merusak tampilannya. Keramik kamar mandi sudah berkerak, akan semakin susah dibersihkan, lho.
Jika keramik kamar mandi sudah terlanjut berkerak dan menguning, Bunda harus berupaya ekstra untuk membersihkannya, nih! Pakai cairan pembersih saja terkadang tidak cukup, Bunda harus tahu juga cara membersihkan keramik kamar mandi yang ampuh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Cara membersihkan kerak kamar mandi
Melansir dari Home Guides Sfgate dan World Today News, ada beberapa cara membersihkan kerak di kamar mandi dengan menggunakan bahan rumahan, mulai dari lemon sampai baking soda.
Siapkan sarung tangan dulu ya, Bunda, untuk digunakan selama membersihkan. Selanjutnya, yuk simak tipsnya di bawah ini!
1. LemonÂ
Lemon tak hanya bisa dikonsumsi, ternyata lemon juga bermanfaat untuk membersihkan kerak di kamar mandi karena mengandung asam dan sangat efektif untuk menghilangkan kerak.
Cara membersihkan kerak kamar mandi dengan lemon:
- isi botol semprot dengan perasan jeruk lemon.
- lalu menuju ke bagian kamar mandi yang berkerak.
- Cukup semprot lalu sikat bagian kamar mandi yang berkerak dan siram dengan air.
2. Cuka
Bahan rumahan selanjutnya yang juga memiliki manfaat untuk membersihkan kerak di kamar mandi adalah cuka. Bersifat asam, Bunda bisa membersihkan kerak dengan menggunakan cuka. Berikut caranya:
Cara Membersihkan:
- Campurkan cuka dengan air hangat.
- Masukkan ke dalam botol semprot.
- Semprotkan pada bagian yang berkerak.
- Gunakan sikat gigi bekas atau gosok dengan kain.
- Jika sudah disikat dan kerak mulai berkurang, lalu siram dengan air.
Masih ada lagi cara membersihkan kerak kamar mandi dengan bahan rumahan yang ampuh, klik baca halaman berikutnya.
Simak juga tips membersihkan area rumah berikut ini:
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT

Mom's Life
5 Cara Menghilangkan Kerak di Kamar Mandi dengan Bahan Alami, Bisa Pakai Cuka Bun

Mom's Life
5 Cara Membersihkan Setrika Gosong dan Lengket, Bahannya Ada di Rumah

Mom's Life
4 Langkah Atasi WC Mampet Tanpa Perlu Dibongkar, Pakai Cara Ini Bun

Mom's Life
7 Cara Membersihkan Kaca Buram di Rumah, Gunakan Koran Hingga Baju Bekas

Mom's Life
5 Cara Membersihkan Perhiasan di Rumah, Bisa dengan Pasta Gigi Lho!


7 Foto