MOM'S LIFE
Resep Ayam Lada Hitam dan 3 Olahan Lainnya untuk Sajian Keluarga
Melly Febrida | HaiBunda
Sabtu, 18 Dec 2021 19:17 WIBAyam termasuk bahan makanan yang paling mudah untuk dimasak, Bunda. Daging ayam bisa Bunda olah menjadi berbagai menu andalan yang bisa menggugah selera. Salah satunya ayam lada hitam.
Bagian yang biasa diolah menjadi ayam lada hitam adalah bagian dada. Selain itu, Bunda juga bisa tambahkan paprika dan bawang bombai agar ayam lada hitam Bunda semakin nikmat. Resep ayam lada hitam pun gampang dibuat.
Selain mudah dibuat, rasanya juga mirip seperti restoran bintang lima, lho. Selain ayam lada hitam, Bunda bisa mengolah ayam menjadi berbagai menu lainnya yang dirangkum dari berbagai sumber.
1. Resep ayam lada hitam ala restoran
Bahan:
- 250 gr daging paha atas ayam tanpa tulang
- 2 sdm minyak sayur
- 50 gr bawang bombai, cincang
- 1 siung bawang putih, memarkan
- 1 batang daun bawang, iris halus
Bumbu marinasi:
- 1 sdm lada hitam, memarkan agak halus
- 1 sdt cabe merah bubuk
- 2 sdm saus tiram
- 100 ml kecap Jepang
- 1 sdm air jeruk lemon/nipis
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- daun ketumbar untuk ketumbar
Cara membuat:
- Potong-potong daging paha ayam ukuran 1x3 cm.
- Bumbu marinasi: Campur semua bahan marinasi, aduk hingga rata.
- Campur potongan daging paha ayam dengan bumbu marinasi. Aduk-aduk hingga rata, diamkan selama 30 menit.
- Panaskan minyak, tumis bawang bombai dan bawang putih hingga layu dan wangi.
- Masukkan daging ayam yang sudah direndam bumbu. Aduk-aduk hingga ayam berubah warna dan airnya keluar.
- Tutup wajan, masak hingga seluruhnya matang.
- Angkat, taburi dengan daun ketumbar, sajikan hangat.
2. Ayam goreng bawang putih
Bahan:
- 1 ekor ayam kampung, potong kecil-kecil
- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
- 2 bonggol bawang putih beserta kulitnya, memarkan
- Bawang putih goreng secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Bumbu marinasi:
- 8 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt garam halus
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm saus tiram
Cara membuat:
- Lumuri ayam dengan air jeruk nipis, diamkan 15 menit, lalu cuci sampai bersih.
- Lumuri potongan ayam dengan bumbu marinasi sampai merata, lalu simpan dalam kulkas sekitar 1 jam, boleh lebih lama jika ingin lebih meresap bumbunya.
- Panaskan minyak banyak, gulingkan ayam terlebih dahulu dalam tepung jagung tipis saja, lalu goreng hingga kecokelatan, masukkan bawang bonggol yang
- sudah dimemarkan bersama kulitnya, aduk agar matangnya merata.
- Angkat, taburi bawang goreng dan sajikan bersama sambal kesukaan.
Baca resep lainnya di halaman berikutnya ya, Bunda.
Simak juga video resep ayam wijen saus mayo yang cocok untuk menu diet:
DUA RESEP OLAHAN AYAM LAINNYA YANG MENGGIURKAN
Halaman Selanjutnya
Simak video di bawah ini, Bun:
Resep Ayam Goreng Bawang Putih yang Gurih dan Lezat. Wajib Coba, Bun!
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
3 Resep Ayam Lada Hitam Saori yang Menggugah Selera, Praktis Dimasak
Rekomendasi Olahan Ayam Berkuah: Variasi Biar Anak Enggak Bosan Makan
Menu Sahur: Resep Ayam Lada Hitam Tanpa Paprika yang Enak dan Praktis
Menu Sahur: Resep Ayam Lada Hitam, Rasanya Mirip Restoran Bintang Lima
TERPOPULER
Gracia Indri Ajak Anak & Suami Bule Pulang Kampung ke Indonesia, Intip 7 Potret Keseruannya
Momen Harmonis Reisa Broto Asmoro Bareng Anak & Suami Keturunan Ninggrat, Intip 5 Potretnya
9 Barang Rumah yang Bisa Bawa Energi Negatif dan Sial Menurut Feng Shui
5 Artis Indonesia yang Baru Pertama Kali Rayakan Hari Ayah di 2025
5 Resep Nasi Goreng Spesial Simpel hingga ala Cafe, Praktis dan Lezat!
REKOMENDASI PRODUK
10 Susu Penambah Nafsu Makan Anak untuk Mengoptimalkan Berat Badan
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
9 Rekomendasi Parfum untuk Ibu Hamil yang Aman Digunakan
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Body Lotion Bayi yang Wanginya Tahan Lama, Aman & Lembapkan Kulit Si Kecil
Nadhifa FitrinaREKOMENDASI PRODUK
7 Rekomendasi Makeup Palette Lengkap untuk Sehari-hari
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
15 Rekomendasi Test Pack yang Tersedia di Apotek dan Harganya
Dwi Indah NurcahyaniTERBARU DARI HAIBUNDA
73 Lagu Rohani Kristen Terbaik dan Terpopuler, Penyembahan & Pujian Syukur
Pindah ke Australia, Begini Persiapan Indra Bekti dan Aldila Jelita
9 Barang Rumah yang Bisa Bawa Energi Negatif dan Sial Menurut Feng Shui
5 Artis Indonesia yang Baru Pertama Kali Rayakan Hari Ayah di 2025
5 Resep Nasi Goreng Spesial Simpel hingga ala Cafe, Praktis dan Lezat!
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Angbeen Rishi dan Adly Fairuz Sepakat Jalani Co-Parenting Usai Cerai
-
Beautynesia
Gym vs. Pilates: Mana yang Lebih Cocok untuk Perempuan yang Ingin Bentuk Tubuh Ideal?
-
Female Daily
Parfum Mengandung Skincare? Kenalan sama Hybrid Perfume Lokal Pertama!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Brand Lokal Rilis Sampo & Kondisioner Berbahan Skincare, Atasi Rambut Lepek
-
Mommies Daily
Kenalan dengan Gaya Bercinta Sagitarius, Penuh Petualangan dan Seru!