moms-life
Merasa 'Dibuang' Saat Bayi, Ini Reaksi Anak Elly Sugigi yang S2 & Tak Terekspose
Rabu, 22 Dec 2021 22:26 WIB
Berpisah dari Fitri tak lama setelah melahirkan, Elly Sugigi mengaku sangat merindukan putri kecilnya. Elly bercerita, ia sempat mencari Fitri ketika putrinya berusia tujuh tahun.
Kala itu Elly Sugigi pergi tanpa memiliki alamat sang putri. Berkelana tanpa tujuan, Elly Sugigi seperti mendapatkan mukjizat saat berhenti untuk makan di perjalanan. Namun sayang, putrinya tak ada di sana ketika ia sampai di tujuan.
"Pernah mencari umur tujuh tahun. Allah menunjukkan jalan. Tapi saat aku ke sana anaknya enggak ada lagi di pesantren karena anaknya bandel, tukang nangis, minta jajan terus. Pada saat itu keadaannya juga lagi susah," kata Elly.
Elly Sugigi kembali ke Ibu Kota dan berjuang mencari nafkah. Saat ini nasib Elly sudah berubah. Ia menjelma menjadi artis, Bunda. Keadaan ekonominya sudah tercukupi.
Namun, Elly Sugigi masih merasa hampa karena belum menemukan putrinya. Ia pun kembali melakukan pencarian di dua tahun silam. Sayangnya, pencarian itu tak membuahkan hasil. Elly Sugigi justru dihadapkan dengan kenyataan pahit.
Fitria yang pada saat itu sudah berusia 26 tahun sangat membenci Elly Sugigi yang meninggalkannya sejak masih bayi. Baca di halaman berikutnya.