Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

moms-life

Manfaat Body Scrub untuk Kulit dan Cara Membuat Body Scrub Alami Sesuai Kebutuhan

Amira Salsabila   |   HaiBunda

Jumat, 28 Oct 2022 06:30 WIB

Aloe vera essential oil on tropical leaves background
Manfaat Pemakaian Body Srcub untuk Kulit dan 5 Bahan Alami untuk Lulur, Bunda Perlu Tahu/Foto: Getty Images/iStockphoto/Inna Dodor

Membersihkan dan melembapkan kulit adalah tahapan perawatan kulit paling penting yang tidak boleh terlewatkan. Kebanyakan orang membutuhkan perawatan ekstra dengan menggunakan body scrub untuk membuat kulit bersih dan tampak bercahaya.

Sebelum memilih produk kosmetik atau skincare, pastinya Bunda perlu memastikan apakah produk tersebut cocok dengan jenis kulit Bunda atau tidak. Hal ini karena produk yang tidak cocok hanya dapat memperburuk kondisi kesehatan kulit Bunda.

Beberapa bahan yang dapa ditemukan di dapur Bunda mungkin bisa Bunda manfaatkan untuk membuat body scrub sendiri guna menghemat pengeluaran.

Manfaat body scrub

Melansir dari laman Healthline, desquamation adalah proses alami penumpahan kulit, itu terjadi dalam siklus regeneratif yang konstan. Efisiensi proses ini tergantung pada sejumlah faktor termasuk usia, jenis kulit, produk yang digunakan, dan lingkungan sekitar.

Namun, prosesnya tidak 100 persen sempurna, dan dapat menyebabkan penumpukan sel kulit mati di permukaan kulit. Di sinilah body scrub memberikan manfaatnya.

Body scrub bekerja untuk mengangkat sel kulit kulit mati, sehingga bisa memberikan beberapa manfaat berikut ini:

1. Membuat kulit menyerap pelembap lebih baik

Dengan melakukan perawatan kulit yang satu ini, setiap pelembap yang dioleskan sesudahnya akan meresap ke dalam kulit secara menyeluruh sehingga memberikan manfaat yang maksimal.

2. Membuka pori-pori dan mencegah rambut tumbuh ke dalam

Dengan menggunakan body scrub secara teratur, ini bisa membuka pori-pori Bunda terbuka dan dapat mencegah benjolan.

3. Membuat kulit lebih halus secara merata

Ketika kulit kering tidak dihilangkan, itu membuat kulit kasar saat disentuh dan memiliki tekstur yang kusam. Dengan membuang sel-sel mati dan kering, Bunda jadi memiliki kulit yang lebih halus.

Cara memakai body scrub

Ada beberapa cara yang bisa Bunda ikuti ketika menggunakan body scrub ke kulit Bunda. Simak berikut ini:

1. Mandi air hangat

Bunda bisa memulainya dengan mandi air hangat. Air hangat dan uap dapat membantu membuka pori-pori kulit yang dapat membantu pengelupasan kulit lebih baik.

2. Menggosok

Ambil scrub secukupnya di tangan dan oleskan pada kulit Bunda yang sedikit basah. Body scrubbing umum meliputi leher, lengan, kaki, dan dada. Pijat lembut dengan gerakan melingkar pada tubuh selama 5 sampai 10 menit. Setelah itu, bilas hingga bersih.

3. Melembapkan

Langkah terpenting adalah pelembap. Pilih pelembap yang sesuai dengan jenis kulit dan oleskan ke seluruh tubuh Bunda. Hindari menggunakan krim wajah pada tubuh karena cenderung lebih ringan dibandingkan produk perawatan tubuh.

Sebagian besar orang mungkin lebih sering menggunakan produk body scrub yang dijual di pasaran dengan harga yang terbilang cukup mahal.

Skincare body scrub tidak hanya bisa Bunda dapatkan melalui produk populer yang dijual. Bunda juga bisa menggunakan body scrub dengan cara membuatnya sendiri di rumah, lho.

Lanjut baca halaman berikutnya untuk mengetahui beberapa bahan alami yang bisa Bunda gunakan untuk membuat body scrub, yuk, Bunda.

Bunda, yuk, download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Saksikan juga video 5 manfaat tomat sebagai skincare alami yang ada di bawah ini, ya, Bunda.

[Gambas:Video Haibunda]

BAHAN ALAMI BODY SCRUB SESUAI DENGAN KONDISI KULIT BUNDA

Aloe vera essential oil on tropical leaves background

Manfaat Pemakaian Body Srcub untuk Kulit dan 5 Bahan Alami untuk Lulur, Bunda Perlu Tahu/Foto: iStock

Memilih body scrub alami sesuai dengan jenis kulit

Berikut adalah beberapa body scrub alami yang bisa Bunda bikin sesuai dengan kondisi kulit Bunda.

1. Scrub garam laut untuk kulit berminyak

Garam laut kaya akan mineral dan agen pengelupasan yang dapat membantu menjaga kulit tetap terlihat muda dan sehat. Ini juga dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah sekaligus mengurangi masalah seperti jaringan parut.

Bahan:

  • 1 cangkir garam laut
  • 1 cangkir minyak zaitun
  • 5 sampai 15 tetes minyak esensial

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan, lalu aduk sampai tercampur merata.
  2. Bersihkan kulit dan oleskan scrub ini ke atasnya.
  3. Gunakan jari untuk memijat lembut campuran tersebut selama 5 sampai 10 menit.
  4. Bilas hingga bersih dengan air hangat.

2. Scrub gula merah untuk kulit sensitif

Gula merah adalah bahan yang murah dan sangat efektif untuk pengelupasan kulit Bunda. Ini sangat efektif untuk kulit sensitif.

Bahan:

  • 1/2 cangkir gula merah
  • 1/2 cangkir minyak kelapa, jojoba, zaitun, atau almond
  • Minyak esensial

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan dalam mangkuk secara menyeluruh. Jika perlu tambahkan lebih banyak gula atau minyak untuk mendapatkan konsistensi yang tepat.
  2. Tambahkan satu atau dua tetes minyak esensial dan aduk kembali. Setelah itu, oleskan pada tubuh secara merata dan pijak selama 5 sampai 10 menit.
  3. Setelah itu, bilas hingga bersih.
Banner Posisi Janin Bumil Tidur Miring Kiri

3. Scrub gula dan teh hijau untuk kulit kusam

Teh hijau kaya akan sifat antioksidan dan anti-inflamasi. Ini sangat bermanfaat untuk kesehatan kulit, terutama untuk kulit yang mengalami kerusakan akibat sinar matahari.

Bahan:

  • 2 teh celup teh hijau
  • 1/2 cangkir air panas
  • 1 cangkir gula merah
  • 1/4 cangkir minyak kelapa, lelehkan

Cara membuat:

  1. Celupkan teh hijau ke dalam air panas. Biarkan teh terendam sampai dingin.
  2. Setelah itu, tambahkan gula merah ke dalam mangkuk.
  3. Tambahkan minyak kelapa dan aduk rata dengan gula
  4. Setelah itu, campurkan teh hijau yang sudah dingin ke dalam campuran gula. Jika sudah menjadi scrub, segera oleskan ke kulit dan pijat secara perlahan selama kurang lebih 10 menit.
  5. Setelah itu, bilas hingga bersih dengan air.

4. Scrub gula dan madu untuk berbagai kondisi kulit

Riset menunjukkan madu memiliki sifat anti bakteri. Ini juga memiliki sifat antioksidan dan anti mikroba yang dapat membantu berbagai kondisi kulit.

Bahan:

  • 1/2 cangkir gula merah
  • 1/4 cangkir minyak kelapa, lelehkan
  • 2 sdm madu

Cara membuat:

  1. Tambahkan gula merah, minyak kelapa, dan madu ke dalam mangkuk, campur hingga merata.
  2. Campur bahan secara menyeluruh, dan tambahkan lebih banyak minyak kelapa.
  3. Setelah itu, oleskan ke kulit secara menyeluruh dan pijat selama kurang lebih 10 menit.
  4. Setelah itu, bilas hingga bersih menggunakan air hangat.

5. Scrub lemon dan gula untuk kulit kering

Lemon sangat kaya akan vitamin C dan dapat membantu memberi nutrisi pada kulit sekaligus membantu pengelupasannya. Ini dapat mengembalikan tingkat pH kulit yang sedikit asam sambil memastikan kulit tetap halus, lembut, dan kenyal.

Bahan:

  • 2 sdm gula
  • 1 sdm madu
  • 1 lemon utuh

Cara membuat:

  1. Potong lemon menjadi dua dan peras jusnya ke dalam mangkuk. Tambahkan bahan lainnya dan aduk hingga merata.
  2. Bersihkan kulit dan oleskan pasta ini ke atasnya.
  3. Gunakan jari untuk memijatnya dengan gerakan melingkar pada kulit selama 5 sampai 10 menit.
  4. Setelah itu, bilas semuanya sampai bersih dengan air hangat.

Nah, itulah manfaat sekaligus cara membuat scrub dari bahan alami di rumah, semoga bermanfaat, ya, Bunda.


(asa)
Loading...

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda