Terpopuler
Aktifkan notifikasi untuk dapat info terkini, Bun!
Bunda dapat menonaktifkan kapanpun melalui pengaturan browser.
Nanti saja
Aktifkan

moms-life

5 Gaya Parenting Bunda Zodiak Scorpio, Selalu Mendukung Tapi Terlalu Disiplin

Amira Salsabila   |   HaiBunda

Rabu, 02 Nov 2022 14:50 WIB

Serious mother talking to sad upset preschooler daughter kid at home. Mum consoling quiet girl, giving love, comfort, support, touching shoulder of child at home. Psychology, therapy,  empathy concept
5 Gaya Parenting Bunda Berzodiak Scorpio, Selalu Mendukung Anak-Anaknya/Foto: Getty Images/iStockphoto/fizkes

Hampir semua orang tua ingin memberikan yang terbaik untuk anak-anak mereka. Sama halnya seperti Bunda berzodiak Scorpio yang memiliki gaya parenting tersendiri dan berbeda dari zodiak lainnya.

Setiap Bunda pastinya memiliki karakteristik mengasuh anak yang berbeda sesuai dengan kebutuhan setiap anak. Meski setiap Bunda memiliki cara yang berbeda, gaya pengasuhan yang mereka berikan itu memiliki tujuan yang sama, yakni agar anak-anak mereka tumbuh menjadi orang yang hebat dan kuat.

Bunda Scorpio dikenal sebagai salah satu ibu yang paling setia, protektif, terlalu mengendalikan anak-anaknya, posesif, hingga tidak kenal kata takut.

Kepribadian yang dimiliki Bunda Scorpio mempengaruhi gaya parenting mereka, mempengaruhi semua pilihan yang dia buat sebagai orang tua, dan memiliki dampak yang kuat pada perkembangan anak-anaknya.

5 Gaya parenting Bunda Scorpio

Bunda Scorpio memiliki pengaruh yang lebih kuat dari biasanya pada kehidupan anak-anak mereka. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut adalah beberapa gaya parenting Bunda Scorpio.

1. Selalu menjadi pelindung anak-anaknya

Melansir dari laman Times of India, Bunda yang lahir di antara 23 Oktober hingga 21 November dikenal sebagai sosok ibu yang melindungi anak-anaknya dengan keras dari segala jenis bahaya yang datang.

Dia adalah ibu pemberani yang selalu membela anak-anaknya. Saat anak-anaknya masih balita, Bunda Scorpio selalu memberikan pelukan dan ciuman untuk menenangkan dan membuat mereka merasa aman dan terlindungi.

Ketika anak-anaknya tumbuh dewasa, Bunda Scorpio akan lebih emosional dalam melindungi anak-anak mereka.

2. Mengendalikan kehidupan anak-anak

Dorongan untuk melindungi anak-anaknya membuat Bunda Scorpio mengendalikan dan mengarahkan setiap aspek kehidupan mereka. Mungkin tidak ada Bunda lainnya yang lebih mengontrol kehidupan anak selain Bunda Scorpio.

Bunda adalah orang tua otoriter yang berkuasa dan tidak meninggalkan kesempatan apa pun dalam hal membesarkan anak-anaknya.

Lanjut baca halaman berikutnya untuk mengetahui gaya parenting Bunda Scorpio yang lainnya, yuk, Bunda.

Bunda, yuk, download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Saksikan juga video 6 zodiak yang dikenal mandiri dan tidak merepotkan orang lain yang ada di bawah ini, ya, Bunda.

[Gambas:Video Haibunda]

MENJADI PENDUKUNG HINGGA DISIPLIN

Ilustrasi ibu dan anak main alat musik gitar

5 Gaya Parenting Bunda Berzodiak Scorpio, Selalu Mendukung Anak-Anaknya/Foto: Getty Images/iStockphoto/Choreograph

3. Selalu mendukung anak-anak

Melansir dari laman Love to Know, Bunda Scorpio bisa menjadi penasihat dan orang kepercayaan yang bijaksana, yang akan menjaga semua rahasia anak-anaknya. Mereka juga akan membantu anak-anaknya untuk menyelesaikan masalah.

Hal terbaik lainnya yang diberikan Bunda Scorpio kepada anak-anak mereka adalah sebuah dukungan. Bunda akan memberikan anak-anak dukungan emosional.

Bunda Scorpio akan menghabiskan banyak waktu untuk mendukung dan mendorong anak-anak dalam mengembangkan bakar mereka. Dia menginginkan yang terbaik untuk anak-anaknya dan ingin mereka menjadi yang terbaik.

Banner Gerakan Janin

4. Mengajari anak-anaknya untuk selalu terbuka

Bunda Scorpio juga mendidik anak-anaknya untuk selalu berkata jujur dan terbuka dengan orang tua, terutama jika mendapat masalah apa pun. Hal ini karena dia akan membantu anak-anaknya untuk keluar dari kesulitan tersebut dan menghadapinya dengan keberanian.

5. Terlalu disiplin

Bunda Scorpio selalu bersikeras dengan aturannya. Bunda Scorpio sangat intuitif, dan sifatnya yang jeli dapat membantu memahami anak-anaknya dan tahu kapan ada sesuatu yang salah.

Bunda yang satu ini adalah seorang ibu dengan disiplin yang sangat ketat, kuno, dan tanpa basa-basi dalam mendisiplinkan anak-anak mereka. Dia menetapkan batasan dan berpegang teguh dalam hal itu.

Inilah beberapa gaya parenting Bunda Scorpio. Setiap Bunda memiliki gaya parenting yang berbeda, tetapi memiliki tujuan yang sama. Mereka hanya ingin memberikan yang terbaik untuk anak-anaknya.


(asa)
Loading...

TOPIK TERKAIT

HIGHLIGHT

Temukan lebih banyak tentang
Fase Bunda