MOM'S LIFE
Cerita Eks ART Blitar Kuat Tinggal di Luar Negeri karena Suami Bule, Sweet Banget
ANNISAAFANI | HaiBunda
Rabu, 29 Mar 2023 19:55 WIBBunda ingat dengan Ani eks asisten rumah tangga (ART) yang menikah dengan bule Swiss bernama Jurg? Beberapa waktu yang lalu, bunda dua orang anak tersebut memberi cerita baru soal kehidupannya.
Melalui postingan di Intagram, Ani mengunggah kumpulan video sang suami yang telaten mengurus urusan rumah tangga. Katanya, inilah yang menjadi alasan mengapa ia bisa kuat hidup di luar negeri jauh dari keluarga.
"Good enough," tulisnya sebagai pembuka caption, dikutip dari akun @real_ani_ibu_rt yang telah diiziinkan untuk dikutip HaiBunda.
"Hidup jauh dari saudara dan keluarga itu lumayan penuh perjuangan apalagi di luar negeri yang semua serba 'URUS SENDIRI'," sambungnya.
Dalam konten tersebut, Ani menunjukkan seperti apa peran sang suami dalam rumah tangga mereka. Sikap Jurg memang terbilang manis, ia tak hanya bekerja untuk mencari nafkah, namun turut menyiapkan makan, hingga mengurus anak dari bangun hingga kembali tidur.
Lebih lanjut, Ani memaparkan bahwa ia dan sang suami selama ini mengandalkan satu sama lain. Karena hidup sama-sama jauh dari keluarga dan orang tua, Ani dan Jurg bekerjasama dengan adil demi keluarga mereka.
"Saya dan suami hanya memiliki satu sama lain. Berdua sama-sama jauh dari orang tua, di sini kami belajar untuk menjadi pelengkap dan selalu siaga apabila salah satu dari kita memerlukan dukungan atau bantuan dalam bentuk apapun," turutnya.
Ani tak dapat memungkiri, peran suami yang begitu supportif dalam pernikahan ini memang ia merasa semakin. Karena suami, ia siap menghadapi tantangan yang ada setiap harinya.
"Karena beliau saya STRONG dan semakin hari semakin semangat menghadapi semua tantangan hidup yang sudah antri di depan pintu," lanjutnya.
Pertemuan Ani dan Jurg
Untuk diingat kembali, Ani dahulu bekerja sebagai ART di Hong Kong. Ketika sedang libur bekerja dan mengunjungi sebuah kafe, ia bertemu dengan sang suami.
Setelah pertemuan itu, cinta di antara Ani dan Jurg pun bersemi. Keduanya menjalin hubungan jarak jauh ketika Jurg harus kembali ke Swiss. Mereka berkomunikasi secara intens lewat chat dan video call.
Perkenalan mereka juga terbilang singkat. Beberapa bulan setelah berkenalan, Ani dan Jurg yakin untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih serius.
Simak kelanjutan kisahnya di halaman berikut ya, Bunda.
Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!
Simak juga 7 fakta kisah hidup bidan RI bersuami pria Maroko dalam video berikut:
(AFN/rap)
PERJUANGAN MENDAPAT RESTU MENIKAH DARI ORANG TUA
Halaman Selanjutnya
TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Cerita Yanti Eks TKW Blitar yang Dinikahi Bule Spanyol, Anak Disambut Baik Mertua
Kisah Eks ART Blitar Sanggup Hidup Jauh di Swiss Berkat Suami Bule yang Pengertian
Kisah Eks Pramugari Bertemu Suami Lebih Tua 21 Tahun, Awalnya Jutek Jual Mahal Bun
Kabar Terbaru 3 Bule Cantik yang Viral Nikahi Pria Indonesia
TERPOPULER
Turun BB 25 Kg dalam 4 Bulan, Ini 4 Cara Ampuh Menurut Pakar Bun!
6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul
Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31
Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle
5 Potret Lamaran Brisia Jodie & Jonathan Alden, Kompak Pakai Kebaya dan Beskap Warna Hijau
REKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Face Mist Terbaik untuk Lembapkan Kulit Wajah
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Pilihan Tas Sekolah Anak TK-SD yang Bagus hingga Awet, Bisa Buat Perempuan & Laki-laki
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Semua Jenis Kulit dari Berminyak dan Berjerawat
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomendasi Slow Cooker Terbaik, Solusi Masak MPASI untuk Bayi
Azhar HanifahREKOMENDASI PRODUK
Review Main Virtual Sport di VS Thrillix AEON Mall Tanjung Barat, Lengkap dengan Harga Tiket
Firli NabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
Mengenal Roche Peserta Coc Season 2 yang Kepintarannya Curi Perhatian, Ini 5 Potretnya
Psikolog Ungkap 5 Kata Penyelamat Emosi Bunda Saat Anak Bikin Marah
Wizzy Dapat Kejutan Manis Hamil Anak Kedua di Momen Ulang Tahunnya yang Ke-31
6 Tips Menabung ala Jepang agar Uang Cepat Terkumpul
Keren! 5 Potret Sada Anak Fitri Tropica Ikut Lomba Ice Skating di Malaysia, Jadi Princess Belle
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
BSU Belum Cair? Cek Lewat Aplikasi Ini di HP
-
Beautynesia
Profil Kamila Andini, Sutradara Indonesia yang Diundang Jadi Anggota The Academy
-
Female Daily
Manis dan ‘Dreamy’, Intip Look Nadin Amizah saat Lamaran dengan Faishal Tanjung!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
7 Momen Pemain Drakor Squid Game Season 1-3 Reuni Hingga Foto Keluarga
-
Mommies Daily
10 Tayangan Terbaru Juli 2025: Dari Film Bioskop hingga Drama Korea