MOM'S LIFE
Bantahan Indofood soal Taiwan & Malaysia Tarik Indomie karena Diduga Biang kanker
Tim HaiBunda | HaiBunda
Senin, 01 May 2023 14:38 WIBMalaysia dan Taiwan menjadi dua negara yang menemukan jejak etilen oksida dalam kemasan Indomie rasa Ayam Spesial. Etilen Oksida merupakan senyawa karsinogen atau bersifat kanker, Bunda.
Kedua negara ini pun akhirnya memutuskan untuk menarik sementara produk impor Indomie varian tersebut. Sebab, keduanya khawatir senyawa karsinogen ini dapat memicu reaksi buruk ke tubuh.
Sebelum Indomie, Departemen Kesehatan Taiwan juga sempat melaporkan temuan serupa. Namun, temuan sebelumnya berasal dari produk merek berbeda.
Indofood buka suara terkait ditariknya Indomie
Nah, terkait temuan senyawa karsinogen ini, pihak dari PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk, pun angkat bicara. Anak perusahaan PT Indofood Sukses Makmur ini menegaskan bahwa produk mi instan Indomie aman dikonsumsi.
"Kami ingin menegaskan bahwa sebagaimana disampaikan oleh Badan POM RI, produk mi instan Indomie aman untuk dikonsumsi," ungkap Direktur ICBP Taufik Wiraatmadja saat dikonfirmasi, Jumat (28/4/23).
Tak hanya varian Indomie rasa Ayam Spesial, pihak Indofood memastikan seluruh produk Indomie berbagai varian rasa yang beredar di Indonesia juga aman dikonsumsi warga. Standar keamanan produk pangan ini sudah mengacu pada Codex Standard for Instant Noodles yang juga berkaitan dengan ketentuan Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik Indonesia (BPOM RI).
"Produk mi instan kami telah mendapatkan Sertifikasi Standar Nasional Indonesia (SNI) serta diproduksi di fasilitas produksi yang tersertifikasi Standar Internasional," ujar Taufiq.
Sampai saat ini, ICBP telah mengeskpor produk mi instan merek ini ke berbagai negara, Bunda. Bahkan ekspor sudah dilakukan di seluruh dunia selama lebih dari 30 tahun.
Tak hanya itu, Perseroan juga telah mengklaim dan memastikan bahwa produknya telah memenuhi peraturan dan ketentuan keamanan pangan yang berlaku di Indonesia dan berbagai negara dimana produk mi instan ICBP dipasarkan.
Lalu bagaimana batasan residu etilen oksida yang masuk kategori aman dalam produk pangan seperti mi instan? Berapa pula batasan aman yang dapat ditolerir oleh tubuh kita?
TERUSKAN MEMBACA DI SINI.
Simak juga fakta seputar mi instan, dalam video berikut:
(ank/som)TOPIK TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
BPOM Sebut Indomie di RI Aman Meski Ditarik di Taiwan, Ternyata...
Malas Masak, Bun? Indomie Lagi Banting Harga Nih Jadi Cuma...
Wow! NY Magazine Nobatkan Indomie Goreng Sebagai Mie Instan Goreng Terbaik
Indomie Dinobatkan Jadi Mi Terenak di Dunia, Rasanya Disebut Surgawi
TERPOPULER
Dewi Lestari Jalani Long Fasting 72 Jam untuk Bersihkan Tubuh hingga Turunkan Berat Badan
Tanda Melahirkan Pembukaan 1, Cara Mempercepat, dan Tips Menghadapinya
Bahaya Diet Ekstrem Artis Korea, Seunghee Alami Lemah dan Pusing
Tes Pendengaran Bisa Deteksi Autisme pada Bayi, Ini Kata Dokter
312 Nama Bayi Perempuan Bahasa Sansekerta Penuh Makna Baik, Termasuk Cerdas
REKOMENDASI PRODUK
3 Tips Jaga Pencernaan Anak saat Bepergian
Tim HaiBundaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Muted Lip Tint, Pas untuk Makeup Look Lembut
Amira SalsabilaREKOMENDASI PRODUK
10 Rekomedasi Susu Program Hamil untuk Dukung Keberhasilan Promil
Dwi Indah NurcahyaniREKOMENDASI PRODUK
Review Eomma Head to Toe Happiness, Sampo & Sabun Mandi untuk Perawatan Bayi
Firli NabilaREKOMENDASI PRODUK
5 Rekomendasi Lipstik Warna Muted, Ada Pilihan Bunda?
Amira SalsabilaTERBARU DARI HAIBUNDA
70 Persen Gen Z Sering Minta Bantuan Orang Tua untuk Cari Kerja, Ini Alasannya
Bersanding dengan Julia Roberts, Lisa BLACKPINK Cetak Rekor di Golden Globe Awards 2026
Tanda Melahirkan Pembukaan 1, Cara Mempercepat, dan Tips Menghadapinya
Tes Pendengaran Bisa Deteksi Autisme pada Bayi, Ini Kata Dokter
Bahaya Diet Ekstrem Artis Korea, Seunghee Alami Lemah dan Pusing
FOTO
VIDEO
DETIK NETWORK
-
Insertlive
Profil Gisellma Firmansyah, Aktris yang Diisukan Dekat dengan Rony Parulian
-
Beautynesia
Ingin Kurangi Lemak Perut? Coba Konsumsi 5 Minuman Ini
-
Female Daily
Rasanya Lezat, Ini 5 Coffee Shop di Makkah dan Madinah yang Patut Dikunjungi saat Umroh!
-
CXO
GOT7 Rilis Album Baru, Persiapan Harus Lewat Video Call Karena Hal Ini
-
Wolipop
Ramalan Zodiak Cinta 11 Januari: Cancer Kurang Bergairah, Leo Lebih Perhatian
-
Mommies Daily
Apa Itu Childfree? Bukan Anti Anak, tapi Pilihan Hidup