HaiBunda

MOM'S LIFE

Cara Membersihkan WhatsApp Tanpa Hapus Chat, Supaya HP Bunda Tak Penuh & Lemot

Tim HaiBunda   |   HaiBunda

Senin, 22 May 2023 16:55 WIB
Ilustrasi Cara Membersihkan WhatsApp Tanpa Hapus Chat, Supaya HP Bunda Tak Penuh & Lemot/Foto: Getty Images/iStockphoto/marchmeena29
Jakarta -

Salah satu masalah yang sering muncul bagi pengguna aplikasi WhatsApp yakni soal penyimpanan data ya, Bunda? Sering kali, chat yang terus masuk berujung membuat penuh memori HP.

Melalui laman resmi, WhatsApp juga pernah memberikan peringatan. Dalam informasi yang dimuat, apabila kapasitas penyimpanan perangkat rendah, maka WhatsApp kemungkinan tidak bisa berfungsi dengan baik.

Jika hal ini terjadi, solusi yang bisa dilakukan yakni dengan menghapus beberapa chat WhatsApp yang ada. Namun, kadang beberapa chat penting, sehingga sayang untuk dihapus sehingga bikin Bunda jadi bimbang.


Untuk menanggapi masalah ini, ada solusi tanpa harus menghapus pesan WhatsApp, Bunda. Dikutip dari laman FAQ WhatsApp, simak penjelasan berikut ini.

Cara mengosongkan memori WhatsApp di Android

Sebelum menghapus memori, Bunda bisa lebih dulu melihat besarnya ruang yang digunakan WhatsApp pada media maupun itemnya. Simak caranya berikut:

  1. Pada tab Chat, ketuk Opsi lainnya (lambang titik tiga) > Setelan.
  2. Tekan Data dan Penyimpanan > Kelola Penyimpanan.
  3. Besaran ruang yang digunakan WhatsApp akan ditampilkan di bagian atas layar.

Menghapus foto dan video di WhatsApp.

  1. Di tab Chat, klik Opsi lainnya > Setelan atau Settings.
  2. Tekan menu Data dan Penyimpanan > Kelola Penyimpanan.
  3. Ada beberapa opsi penghapusan yaitu media berukuran besar, media yang di-forward berkali-kali, serta berdasarkan ruang chat tertentu.
  4. Untuk menghapus semua item, klik Pilih semua. Sementara menghapus beberapa item saja, klik dan tahan item yang diinginkan serta pilih item lainnya untuk menghapus beberapa secara sekaligus
  5. Klik Hapus. Pilih 'Hapus item berbintang' untuk menghapus item dengan bintang dan 'Hapus semua salinan' untuk menghapus duplikat
  6. Ketuk Hapus.

Lalu bagaimana cara memaksimalkan penyimpanan data WhatsApp di iPhone? TERUSKAN MEMBACA KLIK DI SINI. 

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(AFN/fir)

Simak video di bawah ini, Bun:

Cek, Bun! 14 Merek HP Ini Tidak Bisa Pakai Whatsapp per 1 November 2021

TOPIK TERKAIT

ARTIKEL TERKAIT

TERPOPULER

Momen Jennifer Bachdim Sukses Ikutan Half Marathon, Sang Suami Jadi Personal Pacer

Mom's Life Amira Salsabila

Theodore: Anak 7 Th Ber-IQ 154 Ikut Kelas Perkuliahan Kimia, Cute dengan Sandal Karet Kuning

Parenting Nadhifa Fitrina

Deretan Seleb & Anak Artis yang Lahir Bertepatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober

Mom's Life Amira Salsabila

Ikuti Jejak Sheila Marcia, Leticia Si Sulung Kini Berpartisipasi di Pemilihan Gadis Sampul

Parenting Nadhifa Fitrina

10 Nama Artis Berdarah Dayak dan Arti Beserta 30 Ide Rangkaian Namanya

Nama Bayi Annisya Asri Diarta

REKOMENDASI
PRODUK

TERBARU DARI HAIBUNDA

Momen Jennifer Bachdim Sukses Ikutan Half Marathon, Sang Suami Jadi Personal Pacer

Doa Buka Puasa Senin Kamis: Tata Cara dan keutamannya

Deretan Seleb & Anak Artis yang Lahir Bertepatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober

10 Nama Artis Berdarah Dayak dan Arti Beserta 30 Ide Rangkaian Namanya

Pebulu Tangkis Mitzi Abigail Rasakan Janin Makin Aktif & Kerap Berubah Posisi Jelang HPL, Normalkah?

FOTO

VIDEO

DETIK NETWORK